news-card-video
21 Ramadhan 1446 HJumat, 21 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten Media Partner

Diduga Kelebihan Beban, Trafo PLN di Pasar Malam Brebes Meletup

11 Agustus 2018 23:41 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Diduga Kelebihan Beban, Trafo PLN di Pasar Malam Brebes Meletup
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Trafo PLN yang berada di depan GOR Brebes meletup dan mengeluarkan percikan api sekitar pukul 18.30 WIB. (foto: yunar rahmawan)
ADVERTISEMENT
BREBES - Kemeriahan pasar malam HUT RI di GOR Brebes, Sabtu malam 11 Agustus 2018 sedikit terganggu. Pasalnya, trafo PLN yang berada di depan GOR Brebes meletup dan mengeluarkan percikan api sekitar pukul 18.30 WIB.
Diduga karena kelebihan beban, trafo milik PLN di selatan jalan depan pintu masuk wahana permainan di pasar malam mengalami letupan kecil disertai percikan api. Kondisi tersebut spontan membuat pengunjung pasar malam berhamburan menghindari lokasi.
Salah satu penjual mainan yang berlokasi tak jauh dari trafo tersebut, Agus (28) mengatakan, kejadian tersebut membuat aliran listrik padam. "Pedagang kan pakai aliran listrik dari PLN. Jadi ketika ada letupan langsung padam alirannya, ada percikan dan suara letusan seperti petasan," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Untuk menghindari letupan dan percikan semakin besar, pemadam kebakaran menyemprotkan APAR (Alat Pemadam Api Ringan) di titik percikan api.
Sementara itu, teknisi kelistrikan dari pihak pasar malam, Kusnadi menjelaskan bahwa instalasi listrik yang dia tangani sejauh ini aman. "Itu yang meletup bukan masuk instalasi kami, kalau punya kita, dari listrik PLN masuk ke MCB dan ada fuse-nya. Jadi aliran ke rangkaian dulu sebelum disalurkan ke pedagang," jelasnya.
Pihak PLN yang malam itu dihubungi oleh panitia pasar malam langsung meluncur ke lokasi kejadian dan langsung mengamankan aliran listrik. Menurut salah satu teknisinya, Heryanto menjelaskan, kejadian tersebut diindikasikan adanya kelebihan beban listrik.
"Dari awal kita sudah ukur dan aman. Mungkin ini malam minggu jadi banyak yang pakai, ini juga ada indikasi pencurian listrik," jelas Heryanto.
ADVERTISEMENT
Kapolsek Brebes AKP Harti membenarkan adanya kejadian trafo meletup itu. "Betul, kami bersama anggota langsung mengamankan TKP supaya pengunjung tidak panik," jelasnya.
Meski demikian, titik pal PLN dan trafo sudah diamankan dan atas kejadian tersebut, pihak PLN akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut esok pagi. Hal ini dilakukan untuk menghindari keramaian pengunjung pasar malam supaya lebih kondusif. (*)
Reporter : Yunar Rahmawan
Editor : Muhammad Abduh