Konten Media Partner

Kerupuk Telur Asin Brebes Laris Manis hingga Luar Negeri

30 April 2022 12:59 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Omzet perajin kerupuk telur asin meningkat dua kali lipat dibanding hari biasanya.
zoom-in-whitePerbesar
Omzet perajin kerupuk telur asin meningkat dua kali lipat dibanding hari biasanya.
ADVERTISEMENT
BREBES - Omzet perajin kerupuk telur asin meningkat dua kali lipat dibanding hari biasanya. Saat Ramadan makanan ringan khas Brebes berbahan telur asin ini laris di pasaran lokal hingga luar negeri.
ADVERTISEMENT
Seorang perajin kerupuk telur asin di Saditan Kelurahan/Kecamatan Brebes, Mutmainah (75) mengatakan, permintaan kerupuk telur asin mengalami peningkatan sejak awal Ramadan hingga menjelang Lebaran.
"Alhamdullilah permintaannya banyak, sehari bisa sampai 10-15 kilogram. Permintaan ini meningkat 2 kali lipat lebih dari dua hari biasanya," kata Mutmainah, Sabtu (30/4/2022).
Perempuan pensiunan guru itu menyebut, kerupuk telur asin buatanya memiliki cita rasa yang gurih dan renyah. Karena itu, dia mengklaim banyak yang suka produknya.
Dia pun mendapat banyak pesanan dari sejumlah Kabupaten/Kota di Jawa Barat, DKI Jakarta hingga luar Jawa. "Bahkan, order pesanan pun datang dari luar negeri yakni, Hongkong," katanya.
Ia menambahkan, mengolah telur asin menjadi kerupuk berbeda dengan membuat kerupuk pada umumnya.
ADVERTISEMENT
"Semua bahan baku dari telur asin yang berkualitas. Ditambah racikan bumbu yang beragam rempah-rempah dan higienis," ungkapnya.
Untuk harga pun cukup murah, satu bungkus kerupuk telur asin matang siap santap hanya Rp 15.000. Sedangkan kerupuk telur asin mentah 100 gram hanya Rp 10.000.
Tak hanya kerupuk telur asin, dia juga memproduksi makanan ringan lainya. Yakni, kacang gurih, bawang merah goreng, dan beberapa makanan ringan lainnya dengan harga yang murah pula. (*)