news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

DPRD Brebes Menyetujui Pemekaran Brebes Selatan

Konten Media Partner
26 Maret 2018 13:14 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Pegiat pemekaran turut hadir di Sidang Paripurna DPRD Brebes. (Foto:Yunar Rahmawan)
ADVERTISEMENT
BREBES - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Brebes menggelar rapat paripurna rencana pemekaran Brebes Selatan, Senin (26/3). Rapat ini membahas hasil kajian daerah yang menyatakan wilayah Brebes Selatan layak menjadi kabupaten sendiri.
Dalam rapat tersebut masing-masing perwakilan fraksi menyampaikan pandangan umumnya. Di antaranya Fraksi PKS, Golkar, PKB, PDIP, Demokrat, PPP, Hanura, PAN, dan Gerindra. Dari pandangan umum tersebut, seluruh fraksi menyatakan setuju dengan rencana pemekaran Brebes Selatan.
Ketua Fraksi PKS, Sururul Fuad, menyampaikan pemekaran sebuah wilayah menjadi daerah otonomi baru (DOB) di Brebes merupakan sebuah keniscayaan. Karena itu, pemekaran ini diharapkan bisa meningkatkan pelayanan publik. Dia pun menyatakan setuju dengan hasil kajian tersebut.
"Berdasarkan hasil pertimbangan yang mendalam, kami menyetujui hasil kajian dan diserahkan ke Bupati Brebes untuk ditindaklanjuti," jelas dia.
ADVERTISEMENT
Pernyataan serupa juga disampaikan perwakilam Fraksi PDIP, Nasikun. Menurutnya, pemekaran Brebes Selatan merupakan kebutuhan masyarakat. Sebab, wacana pemekaran ini sudah bergulir lama. "Setelah membaca dan mengkaji secara komperhensif Fraksi PDIP menyetujui sepenuhnya hasil kajian pemekaran," katanya. 
Adapun Fraksi Partai Golkar yang diwakili Pamor Wicaksono menyampaikan pemekaran dilakukan untuk mewujudkan peningkatan kesejahteraan rakyat. "Dengan demikian pembangunan dan pengembangan daerah bisa lebih mudah," katanya.
Sementara itu, dari Fraksi PAN Joni Waluyo juga menyatakan setuju dengan pemekaran Brebes Selatan. Karena itu dia meminta kepada para pegiat dan aktivis pemekaran untuk berfokus pada perjuangan. "Jangan memikirkan kekuasaan dulu. Yang penting diperjuangan dulu," jelasnya.
Fraksi lainnya seperti PKB, PPP Hanura, Gerindra, dan Demokrat juga menyatakan sepakat dan menyetujui pemekaran. Mereka juga meminta Bupati Brebes untuk menindaklanjuti hasil rapat paripurna ini.
ADVERTISEMENT
Bupati Brebes menyatakan akan menindaklanjuti rekomendasi dari DPRD soal pemekaran ini kepada Provinsi. "Segera kami tindaklanjuti," katanya.
Reporter/Editor: Muhammad Irsyam Faiz