news-card-video
15 Ramadhan 1446 HSabtu, 15 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Latihan Pertempuran Jarak Dekat ( PJD ) Latma Garuda Shakti-6

26 Februari 2018 15:38 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Penerangan Kostrad tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Latihan Pertempuran Jarak Dekat ( PJD ) Latma Garuda Shakti-6
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Bertempat di Yonif Raider 300/BJW, Para prajurit Latma Garuda Shakti-6 melaksanakan materi Pertempuran Jarak Dekat (PJD) dengan koordinator materi Kapten Inf Jajang.S, S.Kom. Dalam pelaksanaan kali ini prajurit TNI-AD yang diwakili oleh prajurit Kostrad Yonif Raider 303/SSM beserta prajurit dari Kopassus berkesempatan menunjukan kehebatannya dalam melaksanakan Pertempuran Jarak Dekat kepada prajurit dari 9 th Batalyon Para commando Indian Army Force.
ADVERTISEMENT
Dalam pelaksanaan kali ini para prajurit Indian Army Forces ( IAF ) sangat antusias dalam menyimak pelajaran teori maupun pelaksanaan praktek dilapangan langsung. Pertempuran Jarak Dekat merupakan salah satu kemampuan yang wajib dimiliki oleh setiap prajurit Yonif Raider 303/SSM maupun prajurit Kopassus, karena dalam pelaksanaan sebenarnya kemampuan yang seperti ini sangat dibutuhkan dalam melaksanakan pembebasan sandera baik dalam maupun luar negeri.
Pada kesempatan ini juga prajurit dari Indian Army forces menunjukan cara mereka melaksanakan pertempuran jarak dekat, karena diadakannya Latma Garuda shakti ini selain menjalin silaturahmi antar kedua negara, bertujuan juga untuk saling bertukar pengalaman dan cara didalam melaksanakan latihan maupun pertempuran.
Turut hadir dalam pelaksanaan tersebut Komandan Latihan Latma Garuda Shakti, Mayor Inf Benny wahyudi, Komandan batalyon Yonif Raider 300/ BJW Mayor Inf Herry Indriyanto, Mayor Ragvendra dari IAF (Indian Army forces).
ADVERTISEMENT