Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Apa Arti Bestie Bahasa Gaul? Ini Penjelasan dan Istilah Lainnya
6 Mei 2023 14:16 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bestie jadi sapaan yang akrab di telinga milenial dan gen z. Tapi, arti bestie bahasa gaul sebenarnya apa sih?
ADVERTISEMENT
Bestie sering ditujukan kepada teman terdekat, karena artinya adalah "sahabat". Tapi, bestie juga sering jadi sapaan untuk orang-orang yang tidak terlalu dekat, bahkan untuk orang asing di media sosial.
Jadi, arti bestie memang tergantung konteks kalimat. Simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.
Apa Itu Bestie dalam Bahasa Gaul?
Arti bestie bahasa gaul adalah "sahabat" sebagaimana yang sudah disebutkan di atas. Kata ini merupakan slang atau kata tidak baku dalam bahasa Inggris.
Kata bestie mulai muncul di kamus sebagai istilah slang beberapa waktu setelah tahun 2010. Sebelum kata bestie populer, orang-orang kerap menggunakan istilah 'BFF' atau Best Friend Forever untuk menyebut sahabat.
Nah, sama seperti BFF, bestie juga sebenarnya singkatan dari best friend atau sahabat. Kata ini tentunya ditujukan untuk sahabat, baik laki-laki maupun perempuan.
ADVERTISEMENT
Bestie juga bisa digunakan untuk menciptakan keakraban. Misalnya, kamu menulis di kolom komentar di YouTube beauty vlogger, "Skincare-nya apa bestie?"
Meskipun beauty vlogger bukan sahabat kamu, tapi penggunaan kata bestie tersebut ditujukan untuk memberi kesan hangat dan akrab pada orang asing.
Jadi, kata bestie akhir-akhir ini tidak lagi khusus menggambarkan pertemanan yang bertahun-tahun. Namun, bertransformasi menjadi sapaan ringan di media sosial hingga kehidupan sehari-hari.
Istilah Bahasa Gaul Lainnya
Ada banyak istilah gaul atau slang lainnya selain bestie. Yuk, simak apa aja agar kamu tidak bingung dalam era kaum milenial dan gen z.
ADVERTISEMENT
Nah, itulah penjelasan mengenai bestie dan beberapa bahasa gaul lainnya yang mesti kamu tahu. Semoga bermanfaat, ya!
(DEL)