Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Apa Itu Inklusi dalam Pendidikan? Ini Pengertian, Tujuan, dan Manfaatnya
13 September 2024 19:12 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pendidikan adalah hal yang sangat penting karena akan memengaruhi masa depan bangsa dan negara. Untuk itu, inovasi dalam dunia pendidikan terus dilakukan demi mengembangkannya, seperti inklusi. Apa itu inklusi dalam pendidikan?
ADVERTISEMENT
Setiap peserta didik memiliki kebutuhan dan kemampuan yang berbeda-beda. Oleh sebab itu, dibuat prinsip inklusi dalam bidang pendidikan.
Apa Itu Inklusi dalam Pendidikan? Ini Ulasannya
Apa itu inklusi dalam pendidikan? Dikutip dari Buku Ajar Pendidikan Inklusi, Sulaiman, dkk (2024:2), pengertian pendidikan inklusi adalah pendekatan dalam dunia pendidikan yang menekankan pada penerimaan, partisipasi, dan kemajuan semua siswa, termasuk yang memiliki kebutuhan khusus, dalam lingkungan pembelajaran inklusif.
Dalam pendidikan inklusi, tidak ada pemisahan siswa berdasarkan bakat, kemampuan, kondisi fisik, atau kognitif. Pendidikan ini mempromosikan ide bahwa semua siswa mempunyai hak yang sama untuk mendapatkan pendidikan berkualitas serta mempunyai kesempatan untuk berkembang secara optimal.
Prinsip inklusi bertujuan untuk menghapus diskriminasi serta menciptakan lingkungan belajar dan mengajar yang ramah bagi semua individu tanpa memandang perbedaan. Pendidikan inklusi mengedepankan nilai keadilan, kesetaraan, dan penghargaan pada keberagaman.
ADVERTISEMENT
Manfaat Pendidikan Inklusi
Dalam dunia pendidikan, konsep inklusi perlu diterapkan karena memiliki sejumlah manfaat. Berikut beberapa manfaat pendidikan inklusi.
1. Kesetaraan dan Keadilan
Konsep inklusi bisa membantu menciptakan kesetaraan dan keadilan bagi siswa. Konsep ini memungkinkan semua siswa untuk mendapatkan hak pendidikan yang sama.
2. Mengembangkan Keterampilan Sosial
Konsep inklusi akan memudahkan siswa berkebutuhan khusus untuk mengembangkan keterampilan sosial. Dengan demikian, siswa akan lebih mudah menjadi bagian integral dari komunitas sekolah.
3. Pembelajaran Kolaboratif
Semua peserta didik akan memperoleh pertemanan dan kolaborasi dengan peserta didik lainnya dalam waktu yang sama. Siswa tanpa kebutuhan khusus bisa belajar bersama siswa berkebutuhan khusus.
4. Meningkatkan Kemandirian
Dengan konsep inklusi ini, siswa bisa mendapatkan berbagai macam fasilitas untuk berkembang sehingga bisa lebih mandiri dengan keterampilan sendiri.
5. Membentuk Masyarakat Sekolah yang Ramah Inklusi
Sekolah yang mempraktikkan pendidikan inklusi bisa menjadi lingkungan yang lebih ramah dan inklusif. Sekolah ini juga bisa menjadi tempat siswa merasa diterima dan dihargai.
ADVERTISEMENT
Apa itu inklusi dalam pendidikan? Inklusi dalam pendidikan adalah pendekatan dalam dunia pendidikan yang fokus pada penerimaan, partisipasi, dan kemajuan semua siswa, termasuk yang memiliki kebutuhan khusus. (KRIS)