news-card-video
16 Ramadhan 1446 HMinggu, 16 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Apa Itu Meme Anomali Tung Tung Tung Sahur? Ini Penjelasannya

Pengertian dan Istilah
Artikel yang menjelaskan pengertian dari sebuah istilah.
15 Maret 2025 18:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Apa Itu Meme Anomali Tung Tung Tung Sahur. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unsplash/Farhad
zoom-in-whitePerbesar
Apa Itu Meme Anomali Tung Tung Tung Sahur. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unsplash/Farhad
ADVERTISEMENT
Apa itu meme anomali tung tung tung sahur? Meme "Tung Tung Tung Sahur" adalah fenomena viral yang berkembang di platform media sosial, terutama di TikTok selama bulan Ramadan.
ADVERTISEMENT
Meme ini menggabungkan elemen tradisional dengan sentuhan horor, menciptakan konten yang menghibur sekaligus menegangkan bagi para pengguna.

Apa Itu Meme Anomali Tung Tung Tung Sahur dan Bagaimana Asal Usulnya?

Apa Itu Meme Anomali Tung Tung Tung Sahur. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unsplash/Helena
Sahur adalah istilah yang merujuk pada kegiatan makan dan minum sebelum terbit fajar saat berpuasa, terutama selama bulan Ramadan. Waktu sahur berlangsung hingga sebelum azan Subuh, menandai dimulainya puasa harian.
Meskipun sahur tidak diwajibkan, Rasulullah saw. sangat menganjurkannya karena mengandung keberkahan. Sahur membantu menjaga stamina dan energi selama berpuasa, serta membedakan praktik puasa umat Islam dari Ahli Kitab.
Waktu terbaik untuk sahur adalah mendekati waktu Subuh, sekitar 10-15 menit sebelum azan, sesuai anjuran Rasulullah saw. Dengan melaksanakan sahur, umat Islam diharapkan dapat menjalani ibadah puasa dengan lebih kuat dan penuh semangat.
ADVERTISEMENT
Terkait dengan sahur, terdapat anomali yang berkembang di masyarakat. Dikutip dari buku Kamus Istilah, Jonaedi (2009: 57), anomali dalam bahasa sehari-hari diartikan sebagai suatu keganjilan atau keanehan. Anomali ini pun menjadi meme, yaitu tung tung tung sahur.
Apa itu meme anomali tung tung tung sahur? Tradisi membangunkan sahur dengan memukul bedug atau alat musik lainnya. Hal ini telah lama menjadi bagian dari budaya masyarakat Indonesia selama bulan Ramadan.
Suara "tung tung tung" yang khas digunakan untuk membangunkan umat muslim agar bersiap menjalankan ibadah puasa. Bagaimanapun juga, meme anomali tung tung tung sahur ini sedikit mengerikan.
Konon katanya, jika orang-orang dipanggil sahur tiga kali dan tidak bangun, maka makhluk ini akan datang. Wujud tung tung tung ini biasanya berbunyi dan berbentuk layaknya seperti pukulan kentungan.
ADVERTISEMENT
Meme ini mendapatkan respon beragam dari pengguna media sosial. Beberapa merasa terhibur dengan kreativitas dan unsur horor yang ditampilkan, sementara yang lain merasa takut atau tidak nyaman.
Itulah jawaban atas pertanyaan, "Apa itu meme anomali tung tung tung sahur?". Hal ini menunjukkan bahwa meme tersebut berhasil menciptakan suasana yang menegangkan dan menarik perhatian banyak orang. (Gin)