Konten dari Pengguna

Apa Itu Omnivert? Ini Pengertian dan Karakternya dalam Ilmu Psikologi

Pengertian dan Istilah
Artikel yang menjelaskan pengertian dari sebuah istilah.
8 Oktober 2024 19:23 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi  Apa Itu Omnivert, sumber gambar: unsplash/Priscilla Du Preez
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Apa Itu Omnivert, sumber gambar: unsplash/Priscilla Du Preez
ADVERTISEMENT
Apa itu omnivert? Istilah dalam psikologi ini mungkin tidak sepopuler introvert dan ekstrovert karena memang jarang disebut dalam percakapan sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Omnivert adalah jenis kepribadian yang mencerminkan irisan dari sifat-sifat ekstrovert dan introvert. Tentunya, kepribadian ini sangat menarik untuk diketahui dari segi pengertian dan karakter pembawaannya.

Pengertian Omnivert

Ilustrasi Apa Itu Omnivert, sumber gambar: unsplash/British Action
Apa itu omnivert? Omnivert adalah kepribadian yang menggambarkan individu dengan karakteristik introversi dan ekstroversi bervariasi, tergantung dengan konteks dan situasi. Orang yang memiliki kepribadian ini dapat menunjukkan karakteristik dari introvert dan ekstrovert pada waktu yang berbeda.
Mengutip buku Terlalu Sensitif Tidak Baik oleh Restia Ningrum (2019), introvert cenderung fokus pada dunia di dalam pikirannya dan meningkatkan energi dengan cara menyendiri. Sementara itu, ekstrovert menempatkan keramaian sebagai energi baginya.
Hal ini menyiratkan bahwa omnivert memiliki sifat yang adaptif dan fleksibel dalam kehidupan sosialnya. Selain itu, hal ini juga bergantung pada tingkat energi yang mereka miliki pada saat itu. Dengan begitu, orang yang omnivert dapat menyesuaikan perilaku dan kepribadian sesuai tuntutan lingkungan.
ADVERTISEMENT

Karakteristik Kepribadian Omnivert

Ilustrasi Apa Itu Omnivert, sumber gambar: unsplash/Priscilla Du Preez
Mengidentifikasi orang yang omnivert memang sulit, tetapi ada beberapa karakteristiknya yang bisa dikendalikan. Adapun karakteristik kepribadian omnivert yakni sebagai berikut:

1. Menikmati Waktu Sendiri

Walaupun mereka dapat berinteraksi sosial dengan baik, tetapi orang omnivert sangat menghargai waktu sendirinya. Tujuannya untuk mengisi ulang energi dan mengatur perubahan suasana hati.

2. Menunjukkan Karakter Berbeda kepada Berbagai Orang

Omnivert dapat menunjukkan kepribadian introvert atau ekstrovert kepada berbagai orang. Hal ini tergantung pada karakteristik orang yang mereka hadapi. Mereka dapat berperilaku ramah dan komunikatif dalam kelompok introvert. Namun, mereka juga dapat menjadi pendiam di sekitar orang-orang ekstrovert.

3. Beralih Sifat Secara Ekstrem

Omnivert dapat dikenali dari kemampuannya beralih sifat dari ekstrovert ke introvert, atau sebaliknya dengan cepat. Di satu waktu, mereka dapat bersosialisasi dengan mudah dan beralih menjadi pendiam ketika prrlu menghindari interaksi sosial tertentu.
ADVERTISEMENT

4. Perubahan Suasana Hati

Suasana hati orang omnivert memang cenderung cepat. Jika awalnya memiliki mood yang buruk, seketika mereka bisa beralih gembira ketika mengalami perubahan situasi yang cepat.
Itulah jawaban mengenai apa itu omnivert. Secara umum, omnivert adalah irisan dari sifat-sifat introvert dan ekstrovert yang bisa berubah karakter, tergantung suasana dan situasi. (DLA)