Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.98.1
Konten dari Pengguna
Apa Itu Pi Network yang Rilis pada Tahun 2025? Cek Fakta Lengkapnya di Sini
21 Februari 2025 20:48 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Perkembangan teknologi terus memunculkan fakta baru di setiap bidang kehidupan manusia. Salah satu di antaranya adalah fakta tentang keberadaaan Pi Network. Apa itu Pi Network?
ADVERTISEMENT
Pi Network merupakan frasa populer yang mempunyai kaitan dengan mata uang digital. Frasa tersebut kian menjadi perbincangan khalayak karena baru saja memasuki fase Open Network pada tahun 2025.
Apa Itu Pi Network? Ini Fakta tentang Proyek Mata Uang Digital
Apa itu Pi Network? Kalimat seperti itu merupakan pertanyaan yang memungkinkan untuk muncul dalam benak banyak orang. Kondisi tersebut dapat terjadi karena “Pi Network” memang istilah asing yang tidak semua orang mengetahuinya.
Orang yang mengenal istilah Pi Network biasanya mempunyai ketertarikan atau pengetahuan seputar kripto . Fakta menunjukkan bahwa Pi Network merupakan protek mata uang digital yang membuat cryptocurrency dapat diakses melalui perangkat seluler.
Dikutip dari buku Saham vs Crypto, Ismail (2022: 23), cryptocurrency adalah mata uang digital atau virtual yang dijamin dengan kriptografi. Jaminan tersebut membuatnya hampir tidak mungkin untuk dipalsukan atau digandakan.
ADVERTISEMENT
Pi Network sebagai proyek mata uang digital telah resmi memasuki fase Open Network atau mainnet terbuka pada tahun 2025. Harapan dari transisi tersebut adalah membuka fungsi utama, seperti pencatatan di bursa dan transfer dompet eksternal.
Pi Network: Cryptocurrency Berbasis Blockchain
Pi Network merupakan cryptocurrency atau mata uang kripto jenis blockchain. Hal itu membuatnya memiliki token Pi Coin (PI) yang tersedia di bursa kripto terkemuka.
Perdagangan token PI telah berlangsung di berbagai bursa kripto global sejak 20 Februari 2025 (kemarin). Harga awal token tersebut ada di angka US$2. Harga tersebut senilai dengan Rp32.306 jika US$ 1 sama dengan Rp16.153.
Jauh sebelum kemunculan token PI, mata uang kripto jenis blockchain lebih familier dengan Bitcoin. Mengutip dari buku yang sama karya Ismail (2022: 24), Bitcoin masih menjadi yang paling populer dan paling berharga.
ADVERTISEMENT
Jadi, apa itu Pi Network? Pi Network merupakan proyek mata uang digital atau lebih tepatnya adalah mata uang kripto. Mata uang tersebut baru saja rilis secara terbuka pada 20 Februari 2025 lalu. (AA)