Konten dari Pengguna

Apa Pengertian Algoritma? Ini Penjelasan Lengkap dan Jenis-jenisnya

Pengertian dan Istilah
Artikel yang menjelaskan pengertian dari sebuah istilah.
12 Juli 2023 14:24 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Apa Pengertian Algoritma. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Apa Pengertian Algoritma. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Pengertian algoritma dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah KBBI adalah prosedur sistematis untuk memecahkan masalah matematis dalam langkah-langkah terbatas.
ADVERTISEMENT
Selain itu, algoritma juga bisa diartikan sebagai urutan logis dalam pengambilan keputusan untuk memecahkan masalah. Jika ingin memahami algoritma lebih jauh, simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.

Memahami Algoritma Mulai dari Sejarah

Memahami Algoritma Mulai dari Sejarah. Foto: Unsplash
Algoritma adalah kata serapan dari bahasa Inggris, yaitu algorithm. Namun, sebenarnya asal kata algorithm berasal dari bahasa Arab yang artinya proses menghitung dengan angka Arab.
Algoritma ditemukan oleh seorang matematikawan bernama Muhammad Ibn Musa Al-Khwarizmi. Saat itu, Al-Khawarizmi menulis sebuah buku dengan judul Al Jabar wal-Muqabala yang artinya Buku Pemulihan dan Pengurangan (The Book of Restoration and Reduction).
Awalnya, algoritma adalah istilah yang mengacu pada aturan aritmatika yang berguna untuk memecahkan masalah menggunakan angka Arab.
Kemudian pada tahun 1950, seorang matematikawan Yunani, Euclid menulis langkah-langkah untuk menemukan pembagi persekutuan terbesar (common greatest divisor atau gcd), dari dua bilangan bulat, m dan n [KNU 73]. Langkah-langkah ini ditulis dalam bukunya berjudul Elements.
ADVERTISEMENT
Al-Khawarizmi sendiri lebih dikenal dengan julukan Algorizm dalam literatur Barat. Dari panggilan tersebut akhirnya dipakai untuk menyebut konsep algoritma yang ia temukan.
Algoritma dalam Bidang Komputer. Foto: Unsplash
Seiring berjalannya waktu, kata algoritma semakin populer dan mulai banyak digunakan dalam bidang komputer atau yang lebih dikenal dengan sebutan algoritma pemrograman.
Algoritma pemrograman adalah langkah penyelesaian suatu masalah yang menghasilkan sebuah solusi dalam bentuk program komputer.
Dalam buku Pengantar Algoritma dengan Bahasa yang ditulis Thompson Susabda Ngoen, dijelaskan bahwa algoritma merupakan "jantung komputer" karena hardware dan software pada komputer dapat dikendalikan melalui sintaks dan kode pemrograman.
Selain untuk bahasa pemrograman, algoritma juga dapat diterapkan dalam menyelesaikan permasalahan sehari-hari yang membutuhkan berbagai proses dan langkah-langkah. Hal ini sesuai dengan definisi algoritma dalam KBBI yang sudah dijelaskan di awal.
ADVERTISEMENT

Jenis-jenis Algoritma

Jenis-jenis Algoritma. Foto: Unsplash
Mengutip dari situs Juni Learning, algoritma dikelompokkan berdasar konsep yang digunakan seseorang dalam menyelesaikan tugasnya, berikut jenis-jenisnya.
ADVERTISEMENT
Itulah penjelasan mengenai algoritma dan jenis-jenisnya. Semoga membantu, ya!
(DEL)