Konten dari Pengguna

Arti Check In Tiket Pesawat dan Caranya

Pengertian dan Istilah
Artikel yang menjelaskan pengertian dari sebuah istilah.
26 Juli 2023 15:37 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Arti Check In. Foto: Pixabay.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Arti Check In. Foto: Pixabay.
ADVERTISEMENT
Pelancong yang sering pergi menggunakan pesawat terbang mungkin tidak asing lagi dengan istilah check in. Namun, bagi sebagian orang yang belum pernah atau jarang menaiki pesawat mungkin belum mengetahui apa arti check in itu.
ADVERTISEMENT
Check in merupakan salah satu hal penting yang perlu dilakukan sebelum melakukan penerbangan. Untuk mengetahui mengenai arti check in dan cara check in tiket pesawat, simak penjelasan selengkapnya berikut ini.

Arti Check In Tiket Pesawat

Ilustrasi Arti Check In. Foto: Pixabay.
Dalam bahasa Inggris, kata check in memiliki arti mendaftar atau mendaftarkan diri. Sementara menurut buku Kupas Tuntas Penerbangan oleh Pepen Pendi, check in dalam penerbangan adalah lapor diri atau proses pelaporan penumpang yang akan melakukan perjalanan menggunakan pesawat udara di terminal keberangkatan bandara.
Selain itu, check in pesawat merupakan proses saat penumpang mengonfirmasi keberadaan mereka untuk penerbangan yang telah dipesan dan kemudian menerima boarding pass sebagai bukti mereka memiliki tempat duduk di pesawat.
Boarding pass mencantumkan, informasi penting, seperti nomor penerbangan, waktu keberangkatan, gerbang keberangkatan, dan tempat duduk.
ADVERTISEMENT
Proses check in melalui beberapa langkah, yakni verifikasi identitas penumpang, pengecekan jumlah bagasi, pembayaran bagasi tambahan (jika ada), dan pemilihan tempat duduk. Petugas check in akan memeriksa nama calon penumpang pada tiket yang harus sesuai dengan identitas penumpang yang bersangkutan.
Check in biasanya dilakukan langsung di bandara, di loket, atau mesin check in mandiri yang disediakan maskapai penerbangan. Selain itu, kini proses check in bisa dilakukan secara online melalui situs atau aplikasi maskapai penerbangan, umumnya mulai dari 24 jam hingga beberapa jam sebelum keberangkatan.
Setiap penumpang pesawat dianjurkan melakukan check in 3-2 jam sebelum waktu keberangkatan. Sebab, apabila melewati batas waktu yang telah ditentukan, maka penumpang bisa kehilangan hak untuk naik pesawat dan dinyatakan “no show” atau tidak hadir.
ADVERTISEMENT

Cara Check In Tiket Pesawat

Ilustrasi Arti Check In. Foto: Pixabay.
Mengutip berbagai laman maskapai penerbangan, seperti garuda-indonesia.com, flynamair.com, lionair.co.id dan singaporeair.com, cara check in tiket pesawat adalah:

1. Melalui Web

Cara check in melalui web adalah dengan membuka website resmi masing-masing maskapai penerbangan. Check in melalui web bisa dilakukan 48 jam hingga 2 jam sebelum keberangkatan.

2. Melalui Mobile Check In

Cara check in melalui aplikasi di handphone atau mobile app, yaitu:

3. Melalui Loket Maskapai

Beberapa maskapai penerbangan menyediakan loket atau mesin check in mandiri berupa layar komputer di bandara. Pengguna hanya perlu memasukkan kode booking penerbangan, lalu mengikuti arahan yang ada pada layar tersebut.
ADVERTISEMENT

4. Langsung di Bandara

Airport check in dapat dilakukan langsung di konter check in masing-masing maskapai di bandara. Melalui layanan ini, penumpang dapat melakukan check in sekaligus menyerahkan bagasi bawaannya.
(SNS)