Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
10 Ramadhan 1446 HSenin, 10 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Arti Lillah dan Cara Menumbuhkan Sifat Lillah
11 Juli 2023 16:30 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Apakah kamu sudah tahu arti lillah yang sering sekali diucapkan para muslim ? Biasanya, mereka mengucapkan kalimat semacam "semoga lelah ini menjadi lillah".
ADVERTISEMENT
Lillah adalah bahasa Arab yang berkaitan dengan niat seseorang dalam bertindak. Yuk, simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.
Pengertian Lillah
Arti lillah adalah "demi atau karena Allah Swt.". Asal dari lafal lillah adalah kata Allah yang terdiri dari alif, lam, lam, dan ha. Nah, saat huruf alif dihilangkan maka lafal Allah akan menjadi kata lillah.
Kata lillah sendiri sudah diserap ke dalam bahasa Indonesia, menjadi lillahi. Arti lillah dalam KBBI pun sama, yakni demi (karena, untuk) Allah Swt.
Jadi, dapat disimpulkan bahwa makna lillah berkaitan dengan keikhlasan. Ikhlas sendiri merupakan niat yang mestinya ada dalam diri setiap muslim.
Pasalnya, syarat diterimanya sebuah amal di sisi Allah Swt. adalah perbuatan tersebut harus sesuai hukum syara', dan niatnya ikhlas lillah.
ADVERTISEMENT
Hal ini sesuai dengan hadits dari Umar bin Al Khattab dan Aisyah r.a, bahwa Rasulullah saw. bersabda sebagai berikut.
إِنَّمَا الأَعْمَالُ بِالنِّيَّةِ ، وَإِنَّمَا لاِمْرِئٍ مَا نَوَى ، فَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ إِلَى اللَّهِ وَرَسُولِهِ فَهِجْرَتُهُ إِلَى اللَّهِ وَرَسُولِهِ ، وَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ إِلَى دُنْيَا يُصِيبُهَا أَوِ امْرَأَةٍ يَتَزَوَّجُهَا ، فَهِجْرَتُهُ إِلَى مَا هَاجَرَ إِلَيْهِ
"Sesungguhnya setiap amalan tergantung pada niat. Dan setiap orang akan mendapatkan apa yang ia niatkan. Barangsiapa yang berhijrah karena Allah dan Rasul-Nya, maka hijrahnya adalah pada Allah dan Rasul-Nya. Barangsiapa yang hijrah karena dunia yang ia cari-cari atau karena wanita yang ingin ia nikahi, maka hijrahnya berarti pada apa yang ia tuju (yaitu dunia dan wanita, pen)." (HR. Bukhari no. 6689 dan Muslim no. 1907.)
ADVERTISEMENT
مَنْ أَحْدَثَ فِى أَمْرِنَا هَذَا مَا لَيْسَ مِنْهُ فَهُوَ رَدٌّ
"Barangsiapa membuat suatu perkara baru dalam agama kami ini yang tidak ada asalnya, maka perkara tersebut tertolak." (HR. Bukhari no. 20 dan Muslim no. 1718.)
Cara agar Perbuatan Selalu Lillah
Mengutip dari situs Kementrian Agama, ada sejumlah cara agar seorang muslim senantiasa berbuat berlandaskan keikhlasan atau lillah.
1. Selalu Menghadirkan Kebesaran Allah Swt.
Selalulah ingat bahwa sesungguhnya Allah Swt. menciptakan jin dan manusia semata-mata hanya untuk menyembah-Nya. Munculkan pula perasaan bahwa Allah adalah Zat Yang Maha Besar.
Manusia yang kecil ini tidak patut untuk sombong, dan sebaiknya hanya mengingat kebesaran Allah Swt.
2. Berdoa Kepada Allah agar Diberi Keikhalasan
Rasa merupakan bentuk kasih sayang dan karunia Allah Swt. yang disematkan dalam hati manusia. Allah Swt. mampu membolak-balikkan perasaan manusia.
ADVERTISEMENT
Maka dari itu, sebaiknya berdoa agar diberi perasaan ikhlas saat melakukan suatu amalan atau saat menerima musibah.
3. Mengingat Pahala Keikhlasan
Sebelum memulai sesuatu, berhentilah sejenak dan tanyakan kepada diri sendiri, apa yang kita inginkan dengan amalan ini? Jika yang diinginkannya adalah ridha Allah, atau pahala dari Allah ta’ala, maka hendaklah seseorang meneruskan amalannya.
Namun sebaliknya, jika ternyata yang diinginkan adalah hal lain selain Allah ridha Allah Swt., maka hendaknya seseorang tidak melanjutkan amalannya sampai meluruskan niatnya.
4. Memperbanyak Ketaatan
Taat merupakan hal yang diperintahkan Allah Swt. Dengan memperbanyak melakukan ketaatan, hati akan terbiasa dekat dengan Allah, sehingga saat melakukan sesuatu yang teringat hanyalah Allah Swt.
5. Bergaul dengan Orang-orang Ikhlas
Ikhlas memang rahasia antara manusia dan Tuhan. Namun, manusia bisa merasakan rekan atau saudaranya melakukan sesuatu dengan ikhlas atau tidak.
ADVERTISEMENT
Jika kamu merasa seseorang selalu ikhlas dalam berbuat, bergaulah dengan mereka dengan harapan bisa mengikuti mereka dalam keikhlasan.
Itulah penjelasan mengenai lillah dan cara menumbuhkannya dalam hati. Semoga membantu, ya!
(DEL)