Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Arti Testimoni dan Manfaatnya untuk Penjualan
9 Oktober 2023 14:25 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ketika membeli sebuah produk atau hendak menggunakan jasa, biasanya kita mencari-cari ulasan mengenai produk atau jasa tersebut. Nah, ulasan itulah arti testimoni.
ADVERTISEMENT
Testimoni termasuk salah satu strategi marketing yang paling sering ditemukan dan mudah dilakukan. Yuk, simak penjelasan selengkapnya mengenai testimoni di bawah ini.
Pengertian Testimoni
Mengutip dari KBBI, arti testimoni adalah lembaran hukum Musa yang berisi sepuluh Perintah Tuhan. Dalam bidang hukum , testimoni adalah bukti yang diberikan saksi di pengadilan.
Namun, dalam penggunaan sehari-hari, arti testimoni merujuk pada pernyataan kepuasan atau ketidakpuasan konsumen tentang pengalaman bertransaksi, termasuk pelayanan dan kualitas produk atau jasa yang dibeli.
Sementara mengutip Social Bee, testimoni atau testimonial adalah pernyataan dalam bentuk tertulis maupun secara lisan yang memuji dan merekomendasikan sebuah produk atau layanan.
Sederhananya, testimoni adalah ulasan pelanggan yang dapat meningkatkan kepercayaan pelanggan lain atau brand awareness.
ADVERTISEMENT
Manfaat Testimoni
Berikut beberapa manfaat menjadikan testimoni sebagai salah satu strategi pemasaran.
1. Meningkatkan Rasa Percaya Calon Pembeli
Testimoni dapat membantu meningkatkan rasa percaya calon pembeli terhadap produk atau jasa yang ditawarkan penjual atau brand .
Testimoni positif yang diterima dari pelanggan sebelumnya dapat membantu meyakinkan calon pembeli bahwa produk atau layanan tersebut memiliki kualitas yang baik.
2. Meningkatkan Penjualan
Jika calon pembeli memiliki rasa kepercayaan terhadap brand dari testimoni, tentu saja akan meningkatkan penjualan.
Semakin banyak testimoni positif, semakin besar pula potensi percaya yang muncul di benak calon pembeli. Hal ini juga berbanding lurus dengan tingkat penjualan.
3. Meningkatkan Reputasi
Sudah jadi rahasia umum jika testimoni yang positif mampu menaikkan citra suatu produk maupun brand di masyarakat luas.
ADVERTISEMENT
Ketika suatu brand memiliki banyak testimoni positif dari pembeli sebelumnya, hal ini dapat membuat brand semakin dikenal luas.
4. Membantu Calon Pembeli Memahami Produk atau Jasa
Melalui testimoni, calon pembeli dapat terbantu untuk memahami suatu produk atau jasa lebih baik lagi, sehingga mereka mampu membuat keputusan yang tepat.
Jadi, testimoni yang baik juga sebaiknya menjelaskan secara rinci pengalaman mengenai penggunaan produk tersebut, agar calon pembeli bisa terbantu.
5. Meningkatkan Kepuasan Pelanggan
Testimoni yang positif dan rinci dapat membantu meningkatkan kepuasan pelanggan, bahkan sebelum mereka membeli, karena terbantu oleh informasi yang jelas.
Ketika pelanggan merasa puas dengan produk atau layanan yang mereka beli, mereka akan cenderung ikut memberikan testimoni positif. Ini dapat membantu perusahaan mempertahankan pelanggan yang ada dan menarik pelanggan.
ADVERTISEMENT
6. Membantu Penjual Mengevaluasi Produk
Dari sisi penjual, jika mendapatkan testimoni positif maupun negatif dari konsumen, jadikan sebagai bahan evaluasi untuk memahami apa yang disukai atau tidak disukai oleh para pembeli.
Dengan begitu, penjual dapat meningkatkan kualitas produk dan jasa yang ditawarkan, sehingga mampu mendongkrak penjualan yang ada.
7. Mengurangi Biaya Pemasaran
Testimoni dari pelanggan dapat membantu mengurangi biaya pemasaran. Testimoni ini dapat berfungsi sebagai promosi gratis karena testimoni tersebut dapat dibagikan melalui media sosial.
Jadi, testimoni dapat mencapai audiens yang lebih luas tanpa harus mengeluarkan biaya tambahan.
(DEL)
Live Update