Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Arti Ya Nafsuti Bibiliqo dan Lirik serta Terjemahannya
18 Agustus 2023 12:39 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Arti ya nafsuti bibiliqo adalah "Wahai nafsu, puaslah dengan perjumpaan ini". Kalimat ini merupakan penggalan lirik dari syair Arab berjudul Busyrolana.
ADVERTISEMENT
Berikut ini penjelasan selengkapnya mengenai ya nafsuti bibiliqo dan lirik selengkapnya dari lagu Busyrolana.
Apa Itu Ya Nafsuti Bibiliqo?
Dalam perkembangannya, kalimat sebuah syair berjudul Busyrolana dikenal dengan ya nafsuti bibiliqo, yakni penggalan liriknya yang paling ikonik.
Banyak yang mengira ya nafsuti bibiliqo merupakan sholawat, padahal bukan. Meski begitu, ya nafsuti bibiliqo atau lagu Busyrolana adalah sebuah syair yang berisikan makna rasa bahagia karena ziarah makam Nabi Muhammad saw. Adapun arti Busyrolana adalah Kebahagiaan.
Lirik Ya Nafsuti Bibiliqo atau Busyrolana
Berikut lirik Busyrolana atau yang lebih dikenal dengan nama Ya Nafsuti.
بُشْرَ لَنَا نِلْنَاالْمُنَى . زَالَ الْعَنَا وَافَى الْهَنَا
Busyrôlanâ nilnâl munâ, Zâlal 'anâ wa falhanâ
ADVERTISEMENT
Artinya: Kebahagiaan milik kami kerana kami memperoleh harapan. Dan hilang sudah semua kesusahan, lengkap sudah semua kebahagiaan.
وَالدَّهْرُاَنَجْزَوََعْدَهُ . وَالْبِشْرُاَضْحَى مُعْلَنَا
Waddahru anjaza wa'dahu, Wal bisyru adlhâ mu'lanâ
Artinya: Dan waktu sudah menepati janjinya. Dan kebahagiaan menampakkan kemuliaan kami. Berlumuran dengan wangian kegembiraan menanti pertemuan dengan insan termulia.
يَانَفْسُ طِيي بِاللَّقَا . يَاعَيْنُ قَرَّى اَعْيُنَا
Yâ nafsu thîbî billiqô, Yâ 'ainu qorrî a'yunâ
Artinya: Wahai nafsu, puaslah dengan perjumpaan ini. Wahai mata, sejukkanlah semua mata kami.
هََذَاجَمَالُ الْمُصْطَفَى . اَنْوَارُهُ لاَ حَتْ لَبَا
Hâdzâ jamâlul Mushthofâ, Anwâruhu lâ hat lanâ
Artinya: Lihat! Inilah keindahan al-Musthafa . Cahayanya lebih kelihatan dan mempersona bagi kita semua.
يَا طَيْبَةُ مَا ذَانَقُولْ . وَفِيكِ قَدْ خَلَّ الرَّسُولْ
ADVERTISEMENT
Yâ thoibatu mâdzâ naqûl, Wa fîki qod hallar rosûl
Artinya: Duhai Thaibah (Madinah), apa yang dapat kami katakan? Jika Rasul telah mendiami wilayahmu.
وَكُلُّنَانَرْجُواْلوُصُولْ . لـِمُحمَّدٍ نَبِــيَّنَا
Wa kullunâ narjûl wushûl, Limuhammadin nabiynâ
Artinya: Dan kami semua ingin berjumpa. Dengan Muhammad, Nabi kami.
يَارَوْضَةَالْهَادِالشَّفِيعِ . وَصَاحِبَتِهِ وَالْبَقِيعِ
Yâ Roudlotal hâdisy-syafii' Wa shôhibaihi wal baqii'
Artinya: Duhai taman Nabi, pembawa petunjuk dan pemberi syafaat. Dan kedua temannya serta tanah Baqi'.
اُكْتُبْ لَنَا نَحْنُالْجَمِيعُ . زِيَادَةًلِحَبِيبِنَا
Uktub lanâ nahnul jamii' Ziyârotan lihabîbinâ
Artinya: Catatlah kami semua. Bahwa kami berziarah kepada kekasih kami.
صَلِّ وَسَلَّمْ يَا سَلاَمْ . عَلَى النَّبِى مَا حِى الظَّلاَمْ
Sholli wa sallim yâ salâm.. 'Alannabiy mâhidh-dholâm
Artinya: Wahai Tuhan Maha Pemberi Salam, berikan sholawat dan salam. Kepada Nabi menghilangkan kegelapan.
ADVERTISEMENT
وَالْأَلِ وَالصَّحْبِ الْاِرَامْ . مَا أُنْشِدَتْ بُشْرَى لَنَا
Wal âli was-shohbil kirôm, Mâ unsyidat busyrô lanâ
Artinya: Juga keluarga, para sahabat yang mulia. Selama dilagukan qasidah "Busyro Lana".
Itulah penjelasan mengenai arti Ya Nafsuti Bibiliqo. Semoga bermanfaat, ya!
(DEL)