Konten dari Pengguna

Pengertian Kajian Pustaka sebagai Bagian dari Suatu Penelitian

Pengertian dan Istilah
Artikel yang menjelaskan pengertian dari sebuah istilah.
4 November 2024 18:55 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kajian Pustaka adalah. Sumber Unsplash Justin Morgan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kajian Pustaka adalah. Sumber Unsplash Justin Morgan
ADVERTISEMENT
Penelitian sering dibuat oleh siswa, mahasiswa, hingga para akademisi untuk memecahkan masalah. Namun sebelum membuatnya, bagian-bagian dari suatu penelitian perlu dipahami dulu. Kajian pustaka adalah salah satunya.
ADVERTISEMENT
Kajian pustaka merupakan bagian penting yang melandasi suatu penelitian. Tanpa adanya kajian pustaka, penelitian akan berjalan tanpa arah.

Pengertian Kajian Pustaka dalam Penelitian

Ilustrasi Kajian Pustaka adalah. Sumber Unsplash Justin Morgan
Penelitian merupakan kegiatan untuk mencari fakta atau menyelidiki suatu masalah dengan cara yang sistematis. Tujuannya untuk mencari jawaban dengan tepat dan dapat dipertanggungjawabkan atas masalah yang sedang dibahas.
Suatu penelitian tak bisa dijalankan begitu saja karena ada bagian-bagian yang perlu dipenuhi. Dengan demikian, masalah dapat dipecahkan sesuai harapan dan kaidah ilmiah yang berlaku. Salah satu bagian tersebut adalah kajian pustaka.
Menurut Metodologi Penelitian, Drs. Bambang Suhartawan, M.MT, dkk (2024: 87), pengertian kajian pustaka adalah proses sistematis untuk mengumpulkan, meninjau, serta menganalisis literatur atau referensi yang relevan dengan topik penelitian atau isi tertentu.
ADVERTISEMENT
Masih dalam halaman yang sama dijelaskan bahwa tujuan adanya kajian pustaka ialah untuk memahami serta mensintesis pengetahuan sebelumnya dalam bidang yang diteliti. Selain itu, kajian pustaka juga hadir untuk mengidentifikasi gap pengetahuan yang bisa jadi menjadi fokus penelitian lanjutan.
Jadi jika ditulis dalam laporan, kajian pustaka, atau juga bisa disebut sebagai tinjauan pustaka, berisi sejumlah teori atau literatur lainnya yang berkaitan atau mendukung penelitian. Hal tersebut perlu disintesis secara ilmiah untuk digunakan dalam penelitian.

Manfaat Kajian Pustaka

Ilustrasi Kajian Pustaka adalah. Sumber Unsplash NordWood Themes
Di atas telah disebutkan bahwa kajian pustaka bisa menjadi landasan pada penelitian agar berjalan lebih terarah sesuai dengan ilmu pengetahuan yang ada. Selain itu, masih ada manfaat kajian pustaka lain yang tak kalah penting. Berikut di antaranya.
ADVERTISEMENT
Kajian pustaka adalah proses untuk mengumpulkan hingga mengenalisis literatur yang relevan dengan penelitian. Jika ditulis dalam laporan, maka bagian kajian pustaka akan berisi teori atau literatur-literatur lain yang telah dikumpulkan untuk disintesis. (LOV)