Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Pengertian Pergaulan Bebas dan Penyebabnya
28 April 2023 16:20 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pergaulan bebas merupakan salah satu permasalahan umum yang ada di lingkungan sosial. Dewasa ini, isu pergaulan bebas menjadi salah satu topik hangat karena maraknya perkembangan teknologi dan informasi. Lantas, apa sih pengertian pergaulan bebas itu?
ADVERTISEMENT
Mengenal Pengertian Pergaulan Bebas
Pengertian pergaulan bebas bisa dimengerti dengan memahami dua kata penyatunya, yakni “pergaulan” dan “bebas”. Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), pergaulan berarti menjalin pertemanan dalam kehidupan bermasyarakat, sedangkan bebas berarti lepas atau tidak terikat.
Oleh karenanya, pengertian pergaulan bebas bisa dipahami dengan arti jalinan pertemanan atau lingkungan dalam kehidupan bermasyarakat yang bersifat lepas atau tidak terikat, atau juga jalinan pertemanan atau lingkungan yang tidak terikat dengan hukum dan norma yang ada.
Secara umum, pergaulan bebas merupakan perilaku individu atau kelompok yang menyimpang dari hukum, nilai, maupun norma yang ada. Sikap menyimpang ini biasanya telah melewati dari batas aturan, kewajiban, tuntutan, maupun persyaratan yang ada.
ADVERTISEMENT
Pergaulan bebas juga ada macam-macam, mulai dari penyalahgunaan narkoba, seks bebas, mabuk, dan masih banyak kegiatan lainnya. Biasanya, pergaulan bebas menjadi bagian eksistensi diri serta pelampiasan emosi atau rasa kecewa yang dialami.
Dampak pergaulan bebas tidak hanya dirasakan oleh pelaku saja, melainkan lingkungan sekitar. Adapun dampaknya meliputi kehamilan di luar nikah, merusak kesehatan, meningkatkan kriminalitas, mengurangi rasa kepercayaan diri, sampai mengganggu pendidikan.
Guna lebih memahami tentang pergaulan bebas, Anda juga perlu mengetahui penyebab pergaulan bebas berikut ini.
Penyebab Pergaulan Bebas
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, biasanya pelaku pergaulan bebas didorong dengan rasa kekecewaan dan kejadian krisis lainnya. Guna menghindari perilaku ini, berikut beberapa penyebab pergaulan bebas yang umum ditemui:
1. Rendahnya Tingkat Pendidikan Keluarga
Pergaulan bebas biasanya dipicu dari lingkungan terdekat pelaku, yakni keluarganya sendiri. Seperti yang diketahui, keluarga memiliki andil yang besar dalam tumbuh kembang anak, khususnya ketika beranjak remaja.
ADVERTISEMENT
Rendahnya tingkat pendidikan membuat seseorang secara mudah terpengaruh untuk melakukan pergaulan bebas. Biasanya hal ini terjadi pada seseorang yang kurang diperhatikan sehingga terjerumus pada hal-hal negatif.
2. Ekonomi Keluarga
Tidak hanya tingkat pendidikan, tingkat ekonomi keluarga juga menjadi faktor pendorong terjadinya pergaulan bebas. Ekonomi keluarga yang kurang berkecukupan membuka peluang seseorang putus sekolah, sehingga remaja menjadi lebih bebas dalam memilih pergaulan.
3. Penyalahgunaan Internet
Perkembangan teknologi dan informasi juga menjadi pemicu meningkatnya pergaulan bebas, khususnya dengan hadirnya aplikasi-aplikasi yang mendorong adanya pergaulan bebas. Mudahnya akses terhadap aplikasi tertentu membuat banyak remaja terpengaruh dengan konten-konten negatif.
Selain ketiga hal di atas, masih ada beberapa penyebab lain yang biasanya menjadi faktor pendorong terjadinya pergaulan bebas, mulai dari kurangnya wawasan agama, faktor lingkungan, dan juga gaya hidup seseorang.
ADVERTISEMENT
Demikianlah informasi mengenai pengertian pergaulan bebas dan penyebabnya. Semoga bermanfaat.
(AA)