10 Potongan Rambut Pria Keriting yang Bagus dan Modis

Perawatan Pria
Membahas artikel tentang perawatan diri pria
Konten dari Pengguna
1 Juli 2024 21:12 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Potongan Rambut Pria Keriting yang Bagus. Sumber: Unsplash/Daniel Apodaca
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Potongan Rambut Pria Keriting yang Bagus. Sumber: Unsplash/Daniel Apodaca
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Potongan rambut pria keriting yang bagus bisa membuat iri karena tampilannya yang membuat tampak lebih muda dan klasik untuk berbagai usia. Tekstur alami rambut yang didukung dengan gaya yang tepat turut meningkatkan ketampanannya.
ADVERTISEMENT
Tak jarang, banyak pria yang sengaja datang ke salon untuk menata rambutnya agar tampak keren dengan potongan ini. Jika masih bingung potongan apa yang tepat, berbagai referensi bisa diperhatikan.

Potongan Rambut Pria Keriting yang Bagus

Ilustrasi Potongan Rambut Pria Keriting yang Bagus. Sumber: Unsplash/Levi Meir Clancy
Dikutip dari buku Perawatan Wajah & Tubuh Pria, Ratih Poeradisastra, (2004:61), rambut keriting cenderung mengembang sehingga tampak tebal. Untuk mengatasinya berikut adalah rekomendasi potongan rambut pria keriting yang bagus.

1. Short Curly Hairstyles With Low Bald Fade

Gaya rambut dengan memangkas daerah pelipis kanan dan kiri ini sering dipakai oleh boyband sekarang. Gaya ini cocok digunakan saat sesi foto maupun di kehidupan sehari-hari.

2. Buzz Cut

Potongan rambut pendek bergaya cepak atau nama kerennya buzz cut ini bisa jadi pilihan rambut pendek buat yang tidak suka ribet. Nilai plusnya banyak, salah satunya bisa bikin penampilan kelihatan rapi sekaligus clean. Cocok untuk yang memiliki rambut keriting mengembang atau ikal.
ADVERTISEMENT

3. Curly Hair with Quiff

Quiff tak cuma menjadi gaya rambut yang cocok untuk rambut lurus. Pemilik rambut keriting juga bisa menerapkan model rambut yang satu ini. Model rambut keriting quiff bisa diaplikasikan dengan potongan pendek pada bagian samping, kemudian pada bagian rambut atas bisa dipangkas rapi, tapi agak memanjang.

4. Curly Flat Top

Potongan rambut flat top tidak hanya cocok untuk pemilik rambut lurus, tetapi juga bisa dicoba oleh pemilik rambut keriting. Gaya rambut ini memiliki ciri khas yang unik dengan bagian atas yang rata dan cepak di bagian bawah seperti potongan rambut tentara.

5. Curly Pompadour

Potongan ini menambah tampilan maskulin dan kecerdasan seorang pria. Paduan lapisan shaggy yang didukung dengan bentuk wajah yang pas akan membuat pria semakin memukau.
ADVERTISEMENT

6. Medium Layer

Medium layer merupakan salah satu model terbaik untuk rambut keriting yang memanjang. Layer di sini berguna untuk mengurangi volume rambut keriting agar tidak terlalu mengembang.
Dengan model ini, seorang pria akan tampak keren dengan rambut yang sedikit messy. Meski begitu, tampilan yang super kasual ini juga tetap cocok untuk setelan formal.

7. The Textured Crew

Model rambut klasik untuk pria yang tidak menyukai potongan rambut terlalu pendek. The textured crew ini merupakan model rambut dengan variasi potongan yang sedikit lebih panjang bagian atasnya.

8. Short Curly Hair Men

Apabila keriting pada rambut berupa gelombang yang longgar, maka gaya ini cocok dipilih. Gaya rambut ini mudah dipertahankan dengan metode gulungan dan teknik perawatan yang tepat sehingga tekstur rambut tidak mudah terurai.
ADVERTISEMENT

9. Caesar Cut

Caesar cut merupakan pilihan yang pas jika ingin tampil rapi dan tidak mau repot. Pasalnya, rambut dipotong pendek dan rata di bagian belakang dan samping. Bagian atas hanya sedikit berbeda panjangnya.

10. Rockers Lock

Jika ingin terlihat keren seperti penyanyi rock tetapi tetap mewah, maka potongan ini adalah solusinya. Rambut bagian samping akan dicukur sampai tengkuk belakang agar garis rambut terlihat jenjang dan panjang.
Potongan rambut pria keriting yang bagus di atas bisa dipilih sesuai selera. Pemangkas rambut profesional juga bisa diajak diskusi untuk memilih potongan yang tepat. (Adm)