15 Rekomendasi Parfum Pria di Bawah 100 Ribu dengan Wangi Maskulin

Perawatan Pria
Membahas artikel tentang perawatan diri pria
Konten dari Pengguna
15 Juni 2024 21:05 WIB
·
waktu baca 7 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Rekomendasi Parfum Pria di Bawah 100 Ribu. Foto: Unsplash/Vanesa conunaese.
zoom-in-whitePerbesar
Rekomendasi Parfum Pria di Bawah 100 Ribu. Foto: Unsplash/Vanesa conunaese.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Rekomendasi parfum pria di bawah 100 ribu banyak dicari oleh para kaum Adam. Selain bagi wanita, parfum juga menjadi salah satu hal yang penting bagi seorang pria.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari website resmi eprints.umg.ac.id, Parfum atau minyak wangi adalah campuran minyak esensial dan senyawa aroma, fiksatif, dan pelarut yang digunakan untuk memberikan bau wangi untuk tubuh manusia, objek, atau ruangan.
Pada zaman sekarang, masih banyak yang menganggap bahwa parfum bagus memiliki harga mahal. Padahal, banyak parfum dengan harga terjangkau tapi mempunyai kualitas bagus dan wangi yang khas dan cenderung tidak mencolok di hidung.

15 Rekomendasi Parfum Pria di Bawah 100 Ribu dengan Wangi Maskulin dan Tidak Mencolok

Rekomendasi Parfum Pria di Bawah 100 Ribu. Foto: Unsplash/Jeroen den Otter.
Berikut adalah beberapa rekomendasi parfum pria di bawah 100 ribu dengan wangi yang maskulin dan tidak mencolok:

1. Gatsby Eau de Toilette Sky Reflection

Gatsby adalah salah satu merk kosmetik pria yang cukup populer di kalangan masyarakat Indonesia.
ADVERTISEMENT
Saat ini produk Gatsby tak gel rambut serta perawatan wajah dan tubuh pria saja, akan tetapi Gatsby juga mengeluarkan produk parfum khusus pria, yaitu Gatsby Eau de Toilette.
Gatsby Eau de Toilette menjadi pilihan terbaik untuk parfum wangi yang tahan lama, karena memiliki harga yang terjangkau.
Salah satu varian Gatsby Eau de Toilette adalah varian Sky Reflection yang memiliki wangi sederhana dan bersih yang nyaman untuk penampilan sehari-hari. Harga yang dibandrol untuk parfum ini adalah sekitar Rp30.000 hingga Rp50.000.

2. Romano Eau de Cologne Force

Rekomendasi selanjutnya untuk Merk parfum pria terbaik dan tahan lama adalah berasal dari brand Romano.
Romano Eau de Cologne Force memiliki tampilan parfum yang berkelas, Romano Eau de Cologne Force juga dikemas elegan dengan harga yang cukup terjangkau.
ADVERTISEMENT
Aroma parfum dari Romano Eau de Cologne Force yang fresh dan maskulin sangat cocok digunakan untuk kegiatan sehari-hari.
Selain itu, parfum Romano Eau de Cologne Force dikemas dengan perpaduan elegan antara aroma kesegaran citrus dan woody yang kalem dan menyegarkan. Dengan memakai produk parfum ini, dijamin kamu akan tampil lebih percaya diri.
Harga yang dibandrol untuk parfum merk ini pun cukup murah, yaitu di bawah 100 ribu, yakni sekitar Rp30.000 hingga Rp50.000.

3. Xchange Homme Casual Relax

Parfum pria dengan harga di bawah 100 ribu yang memiliki wangi maskulin adalah Xchange Homme Casual Relax. Xchange Homme Casual Relax adalah parfum terbaik dengan aroma khas yang cocok untuk menemani penampilan harian kamu.
Sensasi keharuman yang ditawarkan juga cocok untuk anak muda yang aktif, dinamis, dan modern. Untuk parfum jenis ini, harga yang dipatok yaitu sekitar Rp30.000 hingga Rp84.000.
ADVERTISEMENT

4. Karachi Parfum Mist

Karachi adalah parfum pria dengan harga yang ekonomis. Hal ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk yang sedang mencari parfum dengan harga yang terjangkau.
Meskipun memiliki harga yang murah, akan tetapi parfum ini memiliki wangi yang memikat dan mampu bertahan lama. Parfum ini cocok untuk digunakan sehari-hari.
Produk ini tersedia dengan banyak pilihan varian yang bisa kamu pilih sesuai dengan karaktermu. Untuk mendapatkan produk ini, konsumen cukup merogoh kocek Rp40.000.

5. Parfum Pria Adidas

Tak hanya memproduksi pakaian dan sepatu olahraga, Adidas juga mengeluarkan parfum serta deodoran untuk para pria. Parfum ini pertama kali rilis pada 2012. Saat ini Adidas Extreme Power telah menjelma menjadi varian terfavorit Adidas di dunia parfum.
ADVERTISEMENT
Nuansa aromatik dan woody di wewangian ini berpadu sempurna dengan aroma lemon dan tonka beans, menciptakan keharuman intens yang segar dan memesona. Rentang harga yang dipatok yaitu sekitar Rp89.500

6. Miniso Midnight Gentleman

Miniso Midnight Gentleman menjadi salah satu parfum dari brand Miniso yang banyak direkomendasikan. Botolnya berbentuk klasik dari bahan solidglass yang bikin berkelas. Wangi dari parfum ini fresh dengan ketahanan hingga tiga jam.
Parfum ini bisa digunakan untuk kegiatan di luar rumah, karena aroma segar yang dimiliki dipercaya bisa membangkitkan mood.
Meskipun parfum ini memiliki harga yang tidak terlalu tinggi, akan tetapi kualitas yang dimiliki tidak perlu diragukan. Karena aroma yang dimiliki tahan lama. Harga yang dibandrol untuk parfum ini sekitar Rp90.000.
ADVERTISEMENT

7. Miniso Urban Travel for Men

Miniso Urban Travel for Men adalah salah satu parfum keluaran bran Miniso. Parfum ini merupakan parfum cowok produk Miniso yang paling banyak direkomendasikan di antara parfum Miniso lainnya.
Botol hanya berukuran 30 ml sehingga cocok untuk kamu yang suka membawa parfum karena bentuknya yang mungil. Bagi yang suka aroma maskulin, parfum ini adalah pilihan yang tepat. Cocok untuk para gentlemen yang ingin menunjukkan karakter kuat.
Meskipun menghasilkan aroma yang gentlemen, parfum ini memiliki kandungan orange yang bisa tetap memberikan unsur menyegarkan saat digunakan, sehingga membuat lebih rileks. Harga yang dibandrol untuk parfum inni adalah Rp70.000.

8. Eternal Faith Men Perfume

Parfum produk Miniso selanjutnya adalah Eternal Faith Men Perfume. Parfum ini banyak dianggap mempunyai aroma mirip Dunhill Desire Blue. Dengan harga yang cukup terjangkau, parfum ini mampu bertahan hingga empat jam.
ADVERTISEMENT
untuk mendapatkan parfum ini, konsumen hanya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp50.000.

9. Axe Signature Mysterious

Parfum yang sering ditemui di supermarket maupun minimarket. Parfum Axe Signature Mysterious adalah salah satu parfum produk Axe yang belum lama dikeluarkan. Harga yang dibandrol adalah Rp50.000.

10. Bravas Parfum

Bravas merupakan parfum yang kini cukup populer dan mudah ditemui di online shop. Bravas parfum memiliki banyak varian dengan harga yang cukup terjangkau. Harga yang ditawarkan yaitu Rp40.000 saja.

11. Romano

Parfum pria selanjutnya yang dapat dibeli dengan kantong terbatas adalah Romano. Parfum ini cocok bagi yang ingin tampil lebih maskulin dan berkarisma.
Parfum ini merupakan gabungan dari 10 bahan organik dan 100 bahan berkualitas lainnya sehingga menciptakan wangi parfum yang istimewa.
Parfum ini dapat dimiliki dengan harga kisaran harga Rp40.000 saja. Parfum ini juga bisa ditemukan di minimarket terdekat ataupun toko online.
ADVERTISEMENT

12. Xchange

Parfum pria Xchange hadir dengan 4 varian, yaitu Xchange Homme Executive Style dan Xchange Homme Confidence Energy, Xchange Casual Relax, Xchange Homme Sport Instinct.
Parfum Xchange memiliki aroma yang sangat kuat dan cocok untuk, khususnya untuk pria pekerja.
Parfum ini memiliki kandungan essential oil sebesar 40%. Parfum ini menggunakan packaging kaca dengan ukuran 105 ml. Parfum Xchange ini dapat dibanderol dengan harga 60 ribu Rupiah.

13. Bad Lab

Bad Lap adalah salah satu parfum brand asal Amerika. Tetapi meskipun asal Amerika, parfum satu ini diproduksi di Indonesia, tepatnya di wilayah bandung.
Parfum pria yang satu ini dilengkapi dengan Purifying FluidiPure 8G yanng mampu memberi perlindungan terhadap bau badan.
Tak heran jika parfum ini bisa membuat wangi setiap hari dan tahan lama. Untuk bisa memiliki parfum ini, konsumen perlu mengeluarkan kocek sebesar Rp70.000 saja untuk ukuran 100 ml.
ADVERTISEMENT

14. Musk By Lilian Ashley Midnight Hour for Men

Rekomendasi parfum pria di bawah 100 ribu yang wangi dan tahan lama yaitu Musk By Lilian Ashley Midnight Hour for Men. Parfum ini menyajikan wangi yang eksklusif dan glamour. Tentunya jarang ditemukan pada jenis parfum pria lainnya.
Cukup dengan Rp76.000 saja, konsumen sudah bisa memiliki satu botol parfum berukuran 100 ml ini. Parfum ini juga cocok dijadikan sebagai hadiah. Pasalnya, parfum ini memiliki kemasan Musk By Lilian Ashley Midnight Hour for Men.

15. Glazelle de Pucelle

Glazelle de Pucelle memiliki dua varian yang bisa dipilih, yaitu Glamorous Diamond dengan kemasan merah muda dan Delicate Sapphire dengan kemasan berwarna biru.
Untuk bisa membeli salah satu dari varian parfum tersebut cukup dengan mengeluarkan bujet seharga Rp40.000 per botolnya.
ADVERTISEMENT
Demikian adalah beberapa rekomendasi parfum pria di bawah 100 ribu dengan wangi maskulin dan tahan lama. (Nisa)