Konten dari Pengguna

3 Ide Outfit Pantai Pria yang Keren dan Modis, tapi Tetap Nyaman

Perawatan Pria
Membahas artikel tentang perawatan diri pria
27 Desember 2024 17:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi ide outfit pantai pria. Sumber: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ide outfit pantai pria. Sumber: pexels.com
ADVERTISEMENT
Pergi ke pantai adalah salah satu kegiatan yang bisa membuat tubuh dan pikiran menjadi lebih rileks. Sebagai pilihan destinasi liburan, tentu tak heran jika kini banyak orang yang mencari ide outfit pantai pria.
ADVERTISEMENT
Apalagi sekarang ini banyak pantai yang memiliki spot foto instagramable. Jadi, sayang jika dilewatkan begitu saja tanpa berfoto-foto dengan outfit terbaik.

Referensi Ide Outfit Pantai Pria yang Nyaman

Ilustrasi ide outfit pantai pria. Sumber: pexels.com
Mengutip dari buku Tips Menentukan Outfit untuk Sehari-hari, Panuwun Budi (2024:2), outfit adalah perlengkapan pakaian dari atas sampai bawah, mulai paling atas, yaitu biasanya topi dan paling bawah sandal atau sepatu.
Bagi yang mencari ide outfit pantai pria, berikut ini adalah beberapa referensinya yang bisa menjadi pilihan.

1. Kaus Polos dan Celana Pendek

Ide outfit pantai yang satu ini memang paling simpel dan nyaman karena bisa bergerak leluasa tanpa perlu takut kegerahan ketika di pantai. Agar terlihat makin keren, maka bisa pilih warna yang terang atau pastel, seperti putih, sage green, dan biru muda. Kemudian pilih celana pendek yang agak longgar agar tetap nyaman bermain di pantai.
ADVERTISEMENT

2. Kemeja Floral

Outfit ke pantai yang satu ini memang sering kali jadi pilihan bagi banyak pria. Kemeja lengan pendek bermotif floral bahkan sudah sangat identik dengan suana pantai.
Agar terasa nyaman, pilihlah kemeja dengan bahan sejuk dan cutting yang agak lebar. Lebih disarankan untuk menggunakan kemeja berbahan rayon, katun, atau linen.

3. Kemeja Kerah Shanghai

Kemeja berdesain seperti ini ternyata juga cocok menjadi outfit ke pantai. Namun, dengan catatan bahwa kemeja yang dipilih menggunakan bahan linen tipis agar tidak membuat gerah.
Pilihlah kemeja polos atau motif strip vertikal agar penampilan terlihat semakin trendy. Kemudian kombinasikan dengan celana pendek untuk memberi kesan santai.
ADVERTISEMENT
Jadi, itu dia beberapa rekomendasi ide outfit pantai pria yang keren dan modis, tetapi tetap nyaman dipakai dan terlihat santai. Semoga informasi ini dapat bermanfaat, khususnya bagi pembaca yang berencana liburan ke pantai dalam waktu dekat. (Anne)