Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
4 Cara Mengatasi Rambut Bercabang yang Wajib Diketahui
14 Juni 2024 17:20 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Rambut merupakan mahkota bagi pria dan wanita. Rambut harus dirawat agar tidak bercabang dan rusak. Jika rambut bercabang maka harus segera diatasi. Terdapat beberapa cara mengatasi rambut bercabang.
ADVERTISEMENT
Misalnya dengan menggunting ujung rambut. Selain itu, masih ada banyak cara yang dapat dilakukan agar rambut tidak bercabang.
Cara Mengatasi Rambut Bercabang
Salah satu tanda kerusakan pada rambut adalah terlihat bercabang. Dikutip dari buku Hair Loss Natural Treatment: Perawatan Rambut Rontok Secara Alami, Angelica (2019), rambut dengan kondisi seperti ini sering kali ditandai dengan adanya cabang pada bagian ujung rambut.
Masih dalam buku yang sama, biasanya, ujung rambut juga akan terlihat kering dan rusak yang memicu munculnya bagian bercabang tersebut.
Rambut becabang dapat terjadi pada siapa saja, baik pria maupun wanita. Rambut bercabang harus segera diatasi untuk menjaga keindahan rambut. Berikut beberapa cara mengatasi rambut bercabang.
1. Menyisir Rambut dengan Perlahan
Cara pertama untuk mengatasi rambut bercabang adalah dengan menyisirnya secara perlahan. Menyisir rambut secara kasar dapat membuat rambut bercabang bahkan patah.
ADVERTISEMENT
Oleh sebab itu, sisir rambut secara perlahan mula dari bagian bawah yang kusut. Selain itu, jangan menyisir rambut yang basah. Hal itu karena rambut basah lebih rapuh sehingga mudah patah.
2. Menggunting Ujung Rambut Secara Rutin
Cara selanjutnya adalah dengan menggunting ujung rambut secara rutin. Menggunting ujung rambut disarankan untuk dilakukan setiap enam hingga delapan minggu sekali.
3. Mencukupi Kebutuhan Nutrisi Rambut
Cara ketiga adalah mencukupi kebutuhan nutrisi rambut. Tidak hanya melakukan perawatan dari luar, rambut yang bercabang juga harus diatasi dari dalam. Caranya adalah dengan mencukupi asupan nutrisi rambut.
Salah satu nutrisi yang dibutuhkan oleh rambut adalah zinc. Zinc dapat diperoleh dengan mengonsumsi makanan laut, biji-bijian, kacang-kacangan, daging, dan telur. Selain zinc, juga harus mencukupi kebutuhan omega-3, vitamin A, vitamin C, dan zat besi.
ADVERTISEMENT
4. Menghindari Paparan Sinar Matahari Langsung
Paparan sinar matahari dalam waktu yang lama dapat merusak kutikula rambut. Akibatnya adalah rambut menjadi kering, murah patah, hingga bercabang. Jika sering beraktivtas di luar rumah, gunakan topi atau payung untuk melindungi rambut.
Demikian beberapa cara mengatasi rambut bercabang. Pastikan untuk mencukupi kebutuhan nutrisi dan merawat rambut agar tidak rusak dan bercabang semoga membantu. (FAR)