4 Pilihan Model Cukur Rambut Pria 2 Jari, Biar Lebih Keren

Perawatan Pria
Membahas artikel tentang perawatan diri pria
Konten dari Pengguna
23 Mei 2024 18:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi model cukur rambut pria 2 jari - Sumber: pixabay.com/engin_akyurt
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi model cukur rambut pria 2 jari - Sumber: pixabay.com/engin_akyurt
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Model cukur rambut pria 2 jari biasa disebut juga dengan gaya undercut. Model rambut ini memang banyak diminati oleh kaum pria. Alasan utamanya adalah undercut bisa memberikan tampilan yang modern, tegas, dan edgy.
ADVERTISEMENT
Undercut sering dipilih oleh pria yang memiliki gaya hidup aktif. Potongan rambut yang ringkas di bagian samping dan belakang membuatnya nyaman untuk beraktivitas. Terutama bagi mereka yang gemar berolahraga atau sering berkegiatan di luar ruangan.

Referensi Model Cukur Rambut Pria 2 Jari

Ilustrasi model cukur rambut pria 2 jari - Sumber: pexels.com/@jonas-svidras/
Undercut merupakan salah satu model rambut yang sedang populer dan menjadi tren di kalangan kaum pria. Banyak selebriti, atlet, dan tokoh publik lainnya yang mengadopsi gaya ini, sehingga menjadikannya pilihan yang diminati oleh banyak pria yang ingin tampil modis.
Beberapa model cukur rambut pria 2 jari atau undercut yang bisa dipilih sebagai referensi untuk tampil lebih keren antara lain:

1. Man Bun Undercut

Ilustrasi model cukur rambut pria 2 jari - Sumber: pexels.com/@mart-production/
Ini adalah gaya rambut yang cocok untuk pria yang ingin rambutnya tetap panjang. Bagian atas rambut dibiarkan tumbuh panjang, sementara rambut di samping kepala dipotong tipis. Tampilan ini menjadi jelas ketika bagian atas rambut diikat menjadi kunciran (bun) atau dijepit.
ADVERTISEMENT

2. Slicked Back Undercut

Ini gaya rambut pria dengan bagian atas rambut dibiarkan tumbuh panjang untuk kemudian disisir ke belakang. Seperti halnya gaya undercut pada umumnya, rambut di sisi kepala dipotong tipis. Rambut slick back ini memberikan fleksibilitas dalam penataan.

3. Disconnected Undercut

Model ini menampilkan perbedaan yang jelas antara bagian atas rambut yang panjang sekitar 2 jari dan bagian samping/bawah yang dipangkas pendek atau botak. Perbedaan yang mencolok ini menciptakan kesan modern dan edgy.

4. Pompadour Undercut

Ilustrasi model cukur rambut pria 2 jari - Sumber: unsplash.com/@awarnerway
Pompadour undercut menggabungkan gaya pompadour klasik dengan potongan undercut. Rambut di bagian atas dibiarkan panjang dan sedikit diangkat. Sementara bagian samping dan belakang dipangkas pendek. Ini memberikan kesan yang elegan dan berkelas.
Berdasarkan buku Encyclopedia of Hair: A Cultural History, Victoria Sherrow, (2023), undercut adalah salah satu gaya rambut pria yang bisa dipadukan dengan berbagai model rambut lainnya. Bahkan bisa menghasilkan style yang lebih keren.
ADVERTISEMENT
Itu tadi beberapa pilihan model cukur rambut pria 2 jari atau undercut yang dapat membuat tampilan jadi lebih keren. Model rambut ini menjadi salah satu pilihan utama bagi banyak kaum pria yang ingin tampil dengan gaya modern, tegas, dan mudah dirawat. (DNR)