Konten dari Pengguna

4 Rekomendasi Peci Hitam Terbaik untuk Ibadah

Perawatan Pria
Membahas artikel tentang perawatan diri pria
25 Januari 2025 17:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Rekomendasi Peci Hitam Terbaik   Sumber Unsplash/Assad Tanoli
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Rekomendasi Peci Hitam Terbaik Sumber Unsplash/Assad Tanoli
ADVERTISEMENT
Peci hitam merupakan salah satu perlengkapan ibadah yang dikenakan oleh pria muslim. Meskipun populer, tetapi belum banyak umat muslim yang mengetahui rekomendasi peci hitam terbaik.
ADVERTISEMENT
Diambil dari buku Wawasan Keislaman, Mohammad Ridwan (2020:94), peci adalah penutup kepala terbuat dari kain, dan berbentuk meruncing di kedua ujungnya. Awalnya, peci merupakan pakaian sehari-hari pria muslim, tetapi kini peci hanya dipakai pada kondisi tertentu, seperti salat, resepsi, upacara, dan lainnya.

4 Rekomendasi Peci Hitam Terbaik yang Nyaman Digunakan

Ilustrasi Rekomendasi Peci Hitam Terbaik Sumber Unsplash/Masjid Maba
Memilih peci hitam yang tepat dapat membuat nyaman dan sejuk penggunanya. Berikut adalah empat rekomendasi peci hitam terbaik untuk pria muslim beribadah.

1. Wadimor Songkok Peci Polos

Salah satu produk dari merek terkenal Wadimor yang terlaris ialah Songkok Peci Polos. Peci ini terbuat dari bahan beludru pigeon yang terasa lembut di kulit, dan membuat nyaman penggunanya.
Menariknya, pada kedua bagian ujung peci terdapat jaring sirkulasi udara yang membuat kepala bebas dari rasa gerah. Pengguna peci ini dijamin dapat memakainya dalam waktu lama tanpa masalah.
ADVERTISEMENT

2. Katsae Peci Miki Hat Hitam

Katsae Peci Miki Hat Hitam direkomendasikan karena memiliki fungsi yang serbaguna. Modelnya fleksibel dengan balutan warna hitam netral yang dapat digunakan untuk beribadah, kuliah, kerja, hingga liburan.
Keunggulan lain dari Katsae Peci ini yaitu tingkat kekencangan ikatan kepala yang bisa diatur sesuai keinginan. Hal ini dimungkinkan dengan adanya adjustable velcro di bagian belakang.

3. Rahmen Peci Kopiah Rajut Hitam

Rahmen Peci Kopiah Rajut Hitam banyak disukai karena mudah dibawa ke mana saja. Peci ini dibuat dari bahan poliester yang ringan, elastis, serta mudah dilipat menjadi ukuran ringkas.
Rahmen Peci Kopiah Rajut Hitam memiliki sirkulasi udara yang lancar karena pori rajutnya. Pengguna pun dapat terbebas dari keringat di kepala saat memakainya di ruang panas.
ADVERTISEMENT

4. DeJubah Peci Pakol

Peci Pakol hitam dari DeJubah didesain dalam model pakol atau penutup kepala khas pasukan Afghanistan tahun 80-an. Peci hitam netral ini mudah dipadupadankan dengan berbagai pakaian muslim pria.
Rekomendasi peci hitam terbaik tersedia dalam berbagai merek dan keunggulan. Pengguna dapat memilih sesuai dengan kebutuhan dan selera pribadi masing-masing. (DK)