Konten dari Pengguna

5 Jenis Celana Pria Kekinian yang Gaul

Perawatan Pria
Membahas artikel tentang perawatan diri pria
25 Juni 2024 22:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Jenis Celana Pria, Sumber Unsplash Jason Leung
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Jenis Celana Pria, Sumber Unsplash Jason Leung
ADVERTISEMENT
Saat ini, ada banyak jenis celana pria yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Di antaranya mempunyai model kekinian yang gaul sehingga tak terlihat ketinggalan zaman.
ADVERTISEMENT
Jenis-jenis celana ini bisa menjadi referensi untuk berbagai aktivitas. Jadi, para pria tak perlu bingung lagi untuk memilih celana mana yang bisa digunakan.

Berbagai Jenis Celana Pria Kekinian

Ilustrasi Jenis Celana Pria, Sumber Unsplash Eduardo Pastor
Menurut buku Panduan Praktis Melipat Baju Anti Kusut dan Hemat Tempat, Aloysius Fernandi (2024: 19), celana merupakan pakaian yang digunakan untuk melindungi bagian bawah tubuh. Jenis bahannya beragam, seperti katun, wol, hingga sintetis.
Celana terdiri dari berbagai model. Begitu juga celana pria. Berikut beragam jenis celana pria kekinian yang gaul berdasarkan modelnya untuk digunakan dalam aktivitas sehari-hari.

1. Celana Skinny Jeans

Celana ini cocok bagi para pria yang mempunyai postur tubuh biasa, namun kakinya kurus. Namun, celana ini kurang cocok bagi pemilik tubuh kurus. Bentuknya sendiri seperti pensil, yaitu ketat, lebar di bagian paha dan menngecil di bawah.
ADVERTISEMENT

2. Celana Chinos

Celana chinos biasanya terbuat dari bahan katun twill. Bahan ini cenderung ringan sehingga tubuh bisa bergerak dengan lebih mudah. Jenis celana ini bisa digunakan untuk bermacam-macam akktivitas, seperti kasual atau formal.

3. Celana Joger

Ciri khas dari celana jogger adalah adanya karet di daerah pergelangan. Hal ini membuatnya nampak seperti skinny jeans namun tidak ketat. Umumnya, para pria menggunakan celana ini untuk kegiaitan santai, seperti jalan-jalan.

4. Celana High Waist

Bila ingin celana untuk aktivitas formal, maka high waist bisa digunakan. Jenis celana ini terbuat dari kain, seperti wol, satin, atau sutra. Biasanya, celana ini dipadukan dengan kemeja atau jas sehingga membuat para pria terlihat lebih elegan.

5. Celana Kargo

Celana kargo identik dengan ukurannya yang lebar. Selain itu, celana ini juga mempunyai banyak saku. Biasanya, para pria menggunakan celana ini untuk beraktivitas di luar ruangan, seperti mendaki gunung.
ADVERTISEMENT
Berbagai jenis celana pria kekinian di atas bisa dipilih sesuai selera dan aktivitas yang ingin dijalani. Selamat mencoba. (LOV)