Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
5 Rekomendasi Rangkaian Skincare Pria untuk Perawatan Rutin
21 November 2024 20:31 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Setiap orang membutuhkan rangkaian skin care atau perawatan kulit. Begitu pula dengan para pria. Jika masih bingung dengan hal tersebut, rekomendasi rangkaian skincare pria bisa diperhatikan.
ADVERTISEMENT
Rekomendasi ini dapat langsung diterapkan dalam kehidupan sehari-hari sebagai perawatan rutin. Dengan demikian, kulit wajah tetap dapat sehat.
Rekomendasi Rangkaian Skincare Pria Sehari-hari
Mempunyai kulit yang sehat dapat membuat wajah menjadi lebih bercahaya. Selain itu, wajah pun terlihat semakin menarik sehingga dapat menunjang penampilan. Untuk mendapatkan hal tersebut, rangkaian perawatan kulit diperlukan.
Lantas, bagaimana cara merawat kulit yang tepat terutama bagi pria? Berikut rekomendasi rangkaian skincare pria yang dapat diterapkan.
1. Sabun Cuci Muka
Menurut buku IPA Kimia untuk SMP dan MTs Kelas VIII, Drs. Lutfi (2004: 22), sabun merupakan salah satu bahan pembersih. Jenisnya pun beragam, misalnya adalah sabun cuci muka.
Mencuci wajah dengan sabun tersebut merupakan rangkaian perawatan kulit pertama yang perlu diterapkan. Dengan demikian, wajah menjadi lebih besih dari kotoran dan minyak yang membandel.
ADVERTISEMENT
2. Toner
Penggunaan sabun cuci muka membuat kulit wajah menjadi lebih basa. Hal ini bisa membuat jerawat muncul. Oleh sebab itu, kadar kebasaan tersebut perlu diturunkan dengan toner. Toner juga bisa membuat kulit tetap segar dan lembap sehingga lebih sehat.
3. Serum
Tak hanya kaum hawa saja yang membutuhkan serum, namun juga kaum adam. Dengan menggunakan serum, masalah-masalah pada kulit bisa diatasi dengan lebih baik. Selain itu, penggunaan serum juga dapat membuat wajah menjadi lebih sehat.
4. Pelembap
Setelah serum terserap ke dalam kulit, para pria bisa menggunakan pelembap untuk rangkaian perawatan kulit selanjutnya. Pelembap bisa membuat produk-produk perawatan kulit menjadi lebih terserap. Masalah-masalah lain seperti iritasi juga bisa dicegah.
5. Masker
Jika rangkaian sebelumnya diterapkan setiap hari, maka masker bisa digunakan dua hingga tiga kali seminggu. Penggunaan masker bisa membuat masalah-masalah pada wajah teratasi dengan lebih maksimal.
ADVERTISEMENT
Itulah rekomendasi rangkaian skincare pria untuk diterapkan. Rekomendasi tersebut bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi kulit wajah. (LOV)