Konten dari Pengguna

6 Cara Memilih Skincare yang Tepat dan Aman bagi Kulit Wajah

Perawatan Pria
Membahas artikel tentang perawatan diri pria
29 November 2024 17:29 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Memilih Skincare yang Tepat. Sumber: Unsplash/Lumin
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Memilih Skincare yang Tepat. Sumber: Unsplash/Lumin
ADVERTISEMENT
Cara memilih skincare yang tepat dan aman merupakan informasi penting bagi setiap orang, baik wanita maupun pria. Informasi tersebut termasuk penting karena mempunyai kaitan dengan kesehatan kulit wajah pada jangka panjang.
ADVERTISEMENT
Tindakan memilih produk perawatan kulit secara asal-asalan dapat merugikan diri sendiri. Contoh kerugian akibat asal-asalan memilih produk adalah kulit menjadi iritasi, lebih sensitif, mengalami flek, atau bentuk kerusakan kulit yang lainnya.

6 Cara Memilih Skincare yang Tepat dan Aman

Ilustrasi Cara Memilih Skincare yang Tepat. Sumber: Unsplash/Safia Shakil
Skincare merupakan kebutuhan manusia di masa sekarang karena memiliki hubungan dengan kesehatan kulit. Kulit yang sehat adalah kulit lembap, terawat, serta cerah (tidak kusam).
Seiring dengan perkembangan dunia kecantikan, jenis produk perawatan kulit pun menjadi kian banyak. Hal itu membuat banyak orang justru mengalami kesulitan dalam memilih produk perawatan yang tepat dan aman.
Guna mempermudah dalam menentukan produk perawatan, berikut adalah enam cara memilih skincare yang tepat.

1. Kenali Jenis Kulit Wajah

Langkah pertama yang wajib dilakukan sebelum membeli atau menggunakan produk perawatan adalah mengenal jenis kulit. Pengenalan tersebut diperlukan karena berbeda jenis kulit akan berbeda pula produk yang diperlukan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Tampil cantik dengan Perawatan Sendiri, Basuki (2001: 10), secara garis besar, kulit wajah manusia terdiri dari empat jenis, antara lain:

2. Tetapkan Tujuan Perawatan

Setelah mengenal jenis kulit, langkah selanjutnya adalah menetapkan tujuan perawatan. Langkah ini juga memengaruhi jenis produk perawatan yang tepat. Contoh tujuan perawatan, yaitu:

3. Pilih Produk yang Terdaftar BPOM

Langkah ketiga adalah memilih produk yang sudah terdaftar BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan). Hal ini penting karena BPOM merupakan lembaga pemerintah nonkementerian yang mengawasi obat dan makanan.
Jika produk tidak BPOM, jangan pernah menggunakannya. Produk yang tidak lulus BPOM bisa saja memiliki kandungan zat yang berisiko bagi kesehatan kulit, misalnya merkuri.

4. Pilih Produk sesuai Bujet

Langkah keempat adalah memilih produk perawatan yang sesuai bujet. Perawatan dalam bahasa Indonesia memiliki arti sebagai proses merawat. Hal itu memiliki makna bahwa perawatan akan berlangsung dalam jangka panjang.
ADVERTISEMENT
Pemilihan produk sesuai bujet sangat penting untuk menjaga konsistensi perawatan. Jika tidak sesuai bujet, perawatan bisa saja terhenti di tengah jalan sehingga tujuannya belum tercapai secara optimal.

5. Cari Ulasan Produk

Langkah selanjutnya adalah mencari dan membaca ulasan sebelum memberi produk perawatan. Langkah ini memiliki manfaat untuk menjadi bahan pertimbangan tentang bagus atau tidaknya produk perawatan kulit.

6. Lakukan Patch Test

Langkah keenam adalah melakukan patch test. Cara melakukannya adalah mengoleskan sedikit produk pada kulit tangan atau belakang telinga. Jika timbul rasa gatal, panas, atau gejala alergi lain, artinya seseorang tidak cocok dengan produk tersebut.
Cara memilih skincare yang tepat meliputi banyak langkah, mulai dari pengenalan jenis kulit hingga patch test. Seluruh rangkaian itu penting untuk dilakukan supaya perawatan kulit berlangsung aman dan pengguna dapat mencapai tujuan perawatan secara optimal. (AA)
ADVERTISEMENT