Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
6 Tipe Kepribadian Wanita, Mulai dari Alpha Hingga Sigma
1 Juli 2024 20:50 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Terdapat beberapa tipe kepribadian wanita yang perlu diketahui, mulai dari alpha hingga sigma. Setiap tipe kepribadian ini memiliki ciri-ciri tertentu. Dengan mengetahui tipe kepribadian, orang jadi lebih bisa mengenal dan memahami wanita.
ADVERTISEMENT
Setiap wanita memiliki kepribadian yang berbeda dari wanita lainnya. Masing-masing kepribadian ini memiliki sisi positif dan negatifnya.
Mengenal Tipe Kepribadian Wanita
Dikutip dari Seni Membaca Kepribadian Orang, Young (2018:9), kepribadian setiap orang beragam dan berbeda-beda. Tetapi, ada ciri-ciri dominan yang mudah dikenali, misalnya pribadi yang emosional dan arogan atau yang lemah lembut dan sabar.
Apa saja tipe kepribadian wanita? Berikut beberapa tipenya yang perlu diketahui.
1. Alpha
Wanita berkepribadian alpha adalah sosok yang dominan dan suka memimpin. Wanita dengan tipe ini memiliki jiwa yang percaya diri . Jika dibandingkan dengan tipe kepribadian lain, tipe alpha terlihat paling mencolok. Karena memiliki sifat pemimpin, wanita tipe alpha biasanya menutupi kelemahan mereka dengan baik.
2. Beta
Wanita dengan kepribadian beta terlihat sangat santai dan kurang dominan jika dibandingkan dengan alpha. Kebalikan dari alpha, tipe beta lebih suka dipimpin oleh orang lain. Tipe beta umumnya memiliki sensitivitas tinggi terhadap diri sendiri dan orang lain. Karena sifatnya yang sensitif, wanita beta biasanya mudah tersentuh dan mudah menangis.
ADVERTISEMENT
3. Omega
Tipe selanjutnya adalah omega. Wanita tipe omega bisa digambarkan sebagai sosok introver yang kerap kesulitan berinteraksi dengan orang lain dan tidak nyaman di keramaian. Tipe wanita seperti ini biasanya lebih nyaman bekerja sendiri atau tanpa melibatkan banyak orang.
4. Gamma
Wanita gamma bisa dikenali dari kecerdasan dan keterampilan intelektual mereka yang tinggi. Tipe gamma mirip dengan tipe omega, yakni suka bekerja sendiri dan kurang nyaman bersosialisasi. Meskipun demikian, tipe gamma terbuka untuk membantu orang lain. Wanita gamma juga pandai merawat diri dan suka kebersihan.
5. Delta
Dibandingkan dengan tipe kepribadian lainnya, delta merupakan sosok penengah yang dapat menjaga keseimbangan. Wanita delta memandang sesuatu dari dua sisi dan tidak menyukai keributan. Tipe ini biasanya tidak mencolok, namun dapat diandalkan. Tipe delta juga biasanya pandai dalam komunikasi dan memiliki empati tinggi.
ADVERTISEMENT
6. Sigma
Tipe kepribadian sigma sering dihubungkan dengan individualisme. Meskipun begitu, wanita sigma memiliki sifat karismatik dan setia terhadap pasangannya. Sisi negatif kepribadian ini adalah mereka memiliki sifat pendendam sehingga sulit melupakan kesalahan orang lain.
Jadi, ada 6 tipe kepribadian wanita yang perlu diketahui, yaitu alpha, beta, omega, gamma, delta, dan sigma. Semoga bisa menambah wawasan. (KRIS)