Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Cara Membujuk Atasan agar Berubah Pikiran
9 Agustus 2024 20:58 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Dalam bekerja, atasan yang terlalu kolot dan kaku sering dijumpai sehingga sulit menerima ide-ide baru. Cara membujuk atasan agar berubah pikiran banyak dicari saat menghadapi atasan dengan karakter tersebut.
ADVERTISEMENT
Kadang saat menyampaikan suatu ide, atasan cenderung menolak karena tidak sesuai dengan nilai-nilai atau pemikirannya. Untuk itu perlu mencari cara yang baik agar atasan berubah pikiran dan dapat menerima ide baru.
Cara Membujuk Atasan agar Berubah Pikiran dan Menerima Ide baru
Menurut buku Mind Maps at Work: Cara Cemerlang Menjadi Bintang di Tempat Kerja oleh Tony Buzan (alih bahasa Daniel Wirajaya) (2005: 153), ada kalanya atasan menyampaikan bahwa ia tidak menyukai gagasan atau ide bawahannya. Bawahan dapat menanyakan keberatan atasan pada ide tersebut.
Mungkin atasan menyukai sebagian ide tetapi tidak menyukai secara keseluruhan. Bisa jadi ide-ide tersebut tidak sesuai dengan pandangannya dalam menangani pekerjaan .
Lebih lanjut, berikut ini cara membujuk agar atasan berubah pikiran dan dapat menerima ide-ide baru dalam pekerjaan:
ADVERTISEMENT
1. Pertimbangkan Ide dan Buat Persiapan
Sebelum menyampaikan ide pada atasan, sebaiknya pertimbangkan terlebih dahulu ide tersebut. Apakah dapat dilaksanakan atau tidak. Buat persiapan terlebih dahulu agar penyampaian ide lebih matang. Lakukan riset untuk mendukung argumen.
2. Buat Presentasi
Sampaikan ide dengan jelas, buat presentasi yang berisi tujuan, manfaat, dan bagaimana ide tersebut dalam dilakukan. Susun dengan jelas agar atasan dapat memahami gagasan tersebut.
3. Sampaikan dengan Bahasa yang Lugas
Sampaikan ide dengan bahasa yang lugas, mudah dipahami agar komunikasi lebih efektif. Dengan demikian atasan dapat lebih memahami ide yang sedang disampaikan.
4. Buat Atasan Tertarik pada Ide
Dalam membuat atasan tertarik pada ide atau gagasan yang diajukan, perlu disampaikan kelebihan dari ide tersebut. Apa keuntungan yang dapat diambil bagi perusahaan dan apa yang membuat ide tersebut harus dilaksanakan.
ADVERTISEMENT
Demikian cara membujuk atasan agar berubah pikiran. Cara ini dapat dilakukan pada saat mengajukan suatu ide untuk suatu proyek . Dalam mengajukan ide yang meyakinkan atasan, semua detail persiapan harus benar-benar dipikirkan dengan baik. (IND)