Konten dari Pengguna

Cara Pakai Hair Mask dan Manfaatnya untuk Kesehatan Rambut

Perawatan Pria
Membahas artikel tentang perawatan diri pria
8 Oktober 2024 17:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi untuk Cara Pakai Hair Mask. Sumber: Unsplash/Glenna Haug
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi untuk Cara Pakai Hair Mask. Sumber: Unsplash/Glenna Haug
ADVERTISEMENT
Hair mask atau masker rambut adalah salah satu produk yang bisa dipilih untuk merawat rambut. Cara pakai hair mask perlu dipahami agar manfaat dari produk ini bisa dirasakan secara maksimal.
ADVERTISEMENT
Agar rambut selalu sehat dan terlihat indah, rambut membutuhkan perawatan khusus. Salah satu produk perawatan untuk menutrisi rambut adalah masker rambut.

Tata Cara Pakai Hair Mask

Ilustrasi untuk Cara Pakai Hair Mask. Sumber: Unsplash/Abdullah Ali
Mengutip dari Sanitasi Hygiene Kecantikan SMK/MAK Kelas X, Sulistyorini dan Susilowati (2021:124), hair mask merupakan kosmetik perawatan rambut yang biasanya digunakan untuk mengatasi rambut rontok dan masalah rambut lainnya.
Supaya bisa mendapatkan manfaat masker rambut secara maksimal, pengguna perlu memahami cara pakai hair mask. Berikut adalah tata cara pakai hair mask.

1. Cuci Rambut dengan Sampo

Sebelum menggunakan masker rambut, pastikan sudah mencuci rambut dengan sampo terlebih dahulu. Gunakan sampo yang sesuai dengan jenis rambut. Pastikan untuk membilas rambut hingga bersih dan peras rambut dengan lembut untuk menghilangkan air.
ADVERTISEMENT

2. Keringkan Rambut dengan Handuk

Langkah selanjutnya adalah keringkan rambut dengan handuk. Rambut harus dalam kondisi lembap sebelum mengaplikasikan masker rambut.

3. Gunakan Masker Rambut secara Merata

Langkah selanjutnya adalah gunakan masker rambut secara merata. Pastikan jumlah produk yang digunakan sesuai dengan panjang rambut. Aplikasikan masker rambut ke setiap helai rambut, mulai dari akar hingga ke ujungnya.

4. Pijat dan Diamkan

Setelah mengoleskan masker rambut, pijat kulit kepala dengan lembut dan diamkan selama beberapa menit.

5. Bilas dan Gunakan Kondisioner

Bilas rambut hingga bersih dan gunakan kondisioner setelahnya agar rambut bisa lebih terhidrasi. Setelah itu, pastikan untuk membilas rambut hingga bersih.

Manfaat Hair Mask

Ilustrasi untuk Cara Pakai Hair Mask. Sumber: Unsplash/Gabrielle Henderson
Hair mask adalah produk perawatan rambut yang memberikan banyak manfaat kesehatan. Berikut beberapa di antaranya.

1. Melembapkan Rambut

Salah satu manfaat masker rambut adalah untuk melembapkan rambut. Jika memiliki rambut yang kering dan kusam, masker rambut bisa digunakan agar rambut bisa lebih lembap. Jika digunakan dengan rutin, rambut akan menjadi lebih lembut dan berkilau.
ADVERTISEMENT

2. Memperbaiki Kerusakan Rambut

Proses penataan, pewarnaan, atau paparan sinar matahari bisa membuat rambut rusak. Untuk itu, gunakan masker rambut agar rambut bisa kembali sehat dan kuat.
Cara pakai hair mask tersebut bisa digunakan sebagai acuan sebelum menggunakan produk ini. Gunakan produk tersebut dengan rutin agar hasilnya maksimal. (KRIS)