Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Daftar Merk Parfum Pria Lokal Pria Terbaik dalam Berbagai Range Harga
12 Agustus 2024 17:30 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Daftar merk parfum pria lokal terbaik adalah kumpulan merk parfum buatan dalam negeri dengan kualitas tinggi. Saat ini ada banyak merk parfum untuk pria yang beredar di pasaran. Setiap merek memiliki kualitas aroma yang berbeda.
ADVERTISEMENT
Range harganya juga berbeda-beda. Produk-produk parfum ini mudah dijumpai di mana saja. Mulai di e-commerce hingga minimarket. Daftar produk dapat mempermudah memilih produk yang cocok dan wanginya sesuai selera.
Daftar Merk Parfum Pria Lokal dengan Kualitas Terbaik
Menurut buku Cara Merawat Parfum, Tjahjono Tri (2023: 2), parfum atau disebut juga sebagai minyak wangi adalah wewangian yang terbuat dari ekstrak berbagai bahan yang memberikan aroma wangi bagi tubuh.
Bagi pria , parfum dapat menunjukkan kesan segar dan wangi sehingga penampilan semakin maksimal. Saat ini ada banyak merk parfum lokal pria dengan aroma wangi terbaik. Berikut ini daftar aprfum pria lokal dengan kualitas terbaik.
1. Morris Extreme EDP
Morris Extreme Eau de Perfume adalah parfum lokal dengan wangi maskulin yang mengandung aroma lemon, bergamot, dan musk. Produk ini mudah ditemukan di berbagai e-commerce dengan harga mulai dari Rp25.000.
ADVERTISEMENT
2. HMNS Alpha
Parfum HMNS Alpha adalah produk yang banyak direkomendasikan. Mengandung wangi teh hijau yang memberikan efek menenangkan. Wangi citrusnya yang segar dapat memberikan energi tambahan sebelum beraktivitas sehari-hari. Produk ini dapat diperoleh mulai dari harga Rp320.000.
3. Onix Senoparty
Onix Senoparty adalahparfum unisex yang dapat digunakan oleh pria dan wanita. Memiliki wangi floral dengan saffron tetapi memiliki aroma dengan kesan yang kuat dan maskulin. Produk ini dapat diperoleh dengan harga mulai Rp227.000.
4. Kahf Saffron Oud Eau de Parfum
Produk dari dari Kahf ini memiliki aroma segar kombinasi dari saffron dan oud yang membuatnya memiliki keunikan tersendiri. Parfum EdP ini sangat cocok digunakan pada pagi hari. Kahf Saffron Oud Eau de parfum dapat diperoleh dengan harga Rp270.000.
5. HMNS Unpatched
Parfum HMNS Unpatched adalah parfum yang memiliki aroma bernuansa alami dengan aroma kayu. Produk ini sangat cocok dikenakan saat cuaca dingin. Dapat diperoleh dengan harga Rp398.000.
ADVERTISEMENT
Baca juga: 6 Rekomendasi parfum pria untuk Cuaca Panas
Daftar merk parfum pria ini dapat dijadikan sebagai rekomendasi dalam memiliki parfum terbaik dengan wangi sesuai selera. Produk parfum merk lokal ini tidak kalah dari segi kualitas dengan produk luar negeri. (IND)