Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Rekomendasi Shampo Anti Ketombe untuk Pria agar Rambut Tetap Segar dan Bersih
8 Juni 2024 21:00 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Beberapa jenis sampo di pasaran memang bisa membantu mengatasi ketombe. Namun, kebanyakan di antaranya hanya membantu meminimalkan. Hal itu dapat terjadi karena beberapa kasus penyebab ketombe biasanya berasal dari dalam tubuh, misalnya stres.
Rekomendasi Shampo Anti Ketombe untuk Pria
Ketombe merupakan masalah kulit kepala yang umum terjadi pada manusia, termasuk pria. Walaupun banyak orang yang mengalaminya, penyebab ketombe pada setiap orang belum tentu sama.
Dikutip dari buku The Dirtiest Science in the World, Young (2022: 128), ketombe disebabkan oleh banyaknya minyak yang dikeluarkan oleh kelenjar mintak. Penyebabnya bisa karena jamur, penyakit kulit, stres, dan lain-lain.
Setiap orang yang mengalami hal itu tentu merasa tidak nyaman, terganggu, bahkan kurang percaya diri. Kondisi itu membuat banyak orang mencari cara untuk mengatasi ketombe.
ADVERTISEMENT
Salah satu contoh adalah mencari rekomendasi shampo anti ketombe untuk pria. Berikut tiga contoh produk sampo yang dapat mengatasi ketombe pada kulit kepala.
1. Sebamed Anti-Dandruff Shampoo
Sebamed Anti-Dandruff Shampoo merupakan salah satu produk sampo yang dapat mengurangi ketombe. Produk sampo tersebut bebas dari paraben dan tidak mengandung pewarna, alkohol, mineral oils, dan silicone oils.
Harga sampo anti ketombe dari Sebamed bervariasi, tergantung dari ukuran dan tempat pembeliannya. Harga dari 400 ml sampo tersebut sekitar Rp220.000.
2. The Body Shop Ginger Anti Dandruff Shampoo
The Body Shop Ginger Anti Dandruff Shampoo merupakan produk sampo anti ketombe yang nyaman di kulit . Sampo dengan kandungan ginger essential oil, birch bark extract, serta white willow extract tersebut memiliki efek dingin yang menenangkan.
Harga sampo anti ketombe dari The Body Shop tersebut juga tergantung dari ukurannya. Harga untuk 400 ml The Body Shop Ginger Anti Dandruff Shampoo adalah Rp279.000.
ADVERTISEMENT
3. Makarizo Professional Texture Experience Shampoo Mint Sorbet
Makarizo Professional Texture Experience Shampoo Mint Sorbet juga dapat membantu meminimalkan ketombe. Sampo tersebut juga memiliki efek dingin dengan sensasi kesegaran mint sorbet.
Harga untuk Makarizo Professional Texture Experience Shampoo Mint Sorbet cukup bervariasi. Harganya mulai dari Rp61.300 – Rp104.000, tergantung dari promo yang berlaku di tempat pembelian.
Setiap orang dapat memilih produk yang paling sesuai untuk kondisi kulit kepalanya. Jika diperlukan, konsultasi dengan dokter untuk mengatasi kulit kepala berketombe tentu lebih baik.
Jadi, jelas bahwa ada berbagai rekomendasi shampo anti ketombe. Hal yang penting adalah selalu menjaga kebersihan kulit kepala dan menggunakan kondisioner karena beberapa sampo ketombe sering kali membuat rambut terasa kering. (AA)
ADVERTISEMENT