Konten dari Pengguna

Warna Khaki Cocok dengan Warna Apa? Ini Rekomendasi Selengkapnya

Perawatan Pria
Membahas artikel tentang perawatan diri pria
3 Agustus 2024 17:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Perawatan Pria tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi warna khaki cocok dengan warna apa. Sumber: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi warna khaki cocok dengan warna apa. Sumber: pexels.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Khaki adalah salah satu warna yang sekarang ini memiliki banyak peminat dalam industri fashion. Jadi, tidak heran jika kini banyak ditemukan produk fashion berwarna khaki. Namun, yang sering menjadi pertanyaan adalah warna khaki cocok dengan warna apa?
ADVERTISEMENT
Pertanyaan ini sering kali ditanyakan oleh orang-orang yang masih kebingungan dalam memadupadankan warna dalam outfit sehari-harinya. Oleh karena itu, mereka kerap mencari rekomendasi kombinasi warna yang cocok dengan outfit yang akan digunakan.

Warna Khaki Cocok dengan Warna Apa?

Ilustrasi warna khaki cocok dengan warna apa. Sumber; pexels.com
Jadi, warna khaki cocok dengan warna apa? Mengutip dari buku Variasi Gaya Cardigan: Rok & Dress, Eka Deviantri dan Ainun Najib (2014), berikut adalah beberapa rekomendasi warna yang cocok untuk dipadupadankan dengan warna khaki.

1. Hijau

Warna hijau, seperti emerald juga dapat dipadukan dengan khaki. Pasalnya, warna hijau emerald yang bold akan tampak serasi dengan warna khaki. Keduanya bisa dipadukan dengan celana jeans dan heels agar terkesan lebih elegan.

2. Cokelat

Khaki dan cokelat merupakan kombinasi warna yang serasi. Hal ini karena keduanya merupakan warna bumi yang alami. Perpaduan dua warna ini dapat memberikan kesan yang hangat dan nyaman.
ADVERTISEMENT

3. Oranye

Warna oranye dan khaki dapat memberikan tampilan yang lebih cerah. Biasanya, warna khaki digunakan sebagai warna atasan. Sedangkan warna oranye diaplikasikan untuk bawahan atau aksesori.

4. Hitam

Kombinasi warna khaki dengan hitam dapat menciptakan tampilan yang elegan dan juga klasik. Biasanya, warna ini sering digunakan dalam outfit yang lebih formal maupun terkesan edgy.

5. Biru

Nuansa biru yang lembut juga dapat melengkapi outfit berwarna kaki dengan lebih indah. Apalagi kombinasi dua warna ini juga dapat memberikan kesan yang segar dan cerah.

6. Abu-Abu

Warna abu-abu juga dapat dipadupadankan dengan warna khaki untuk tampilan yang terkesan lebih netral.

7. Putih

Warna putih dapat memberi kontras yang tajam dengan khaki serta menciptakan tampilan yang bersih dan modern.

8. Krem

Kombinasi warna khaki dengan krem akan memberi tampilan yang lembut dan elegan. Selain itu, warna krem juga memberi kontras yang halus dengan khaki.
ADVERTISEMENT
Itu dia beberapa rekomendasi yang dapat menjawab pertanyaan warna khaki cocok dengan warna apa. Semoga bermanfaat. (Anne)