Perbedaan Purging dan Breakout Lengkap dengan Ciri-Ciri dan Penanganannya

Perbedaan Kata
Membahas perbedaan kata secara mendalam.
Konten dari Pengguna
7 Juli 2023 7:35 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Perbedaan Kata tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi jerawat kemerahan  Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi jerawat kemerahan Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Istilah breakout dan purging cukup populer di dunia kecantikan. Keduanya sama-sama menggambarkan kondisi wajah seseorang yang dipenuhi dengan jerawat dan komedo.
ADVERTISEMENT
Mengutip situs Frankbody, purging umumnya terjadi karena penyesuaian terhadap skincare atau produk perawatan wajah tertentu. Sementara breakout terjadi akibat reaksi ketidakcocokan terhadap suatu produk kecantikan dan faktor hormonal.
Purging biasanya hanya berlangsung sebentar. Ketika kulit wajah sudah berhasil menyesuaikan diri dengan kandungan suatu produk kecantikan, maka reaksi iritasi akan berkurang dengan sendirinya.
Sementara breakout biasanya berlangsung lumayan lama. Apabila tidak segera ditangani, breakout bisa menjadi semakin parah. Agar lebih memahami perbedaan purging dan breakout, simak penjelasan lengkapnya dalam artikel berikut ini.

Perbedaan Purging dan Breakout

Ilustrasi Jerawat Foto: Thinkstock
Sebenarnya, jerawat adalah masalah umum yang sering dihadapi oleh banyak orang. Berdasarkan penyebabnya, jerawat dibedakan menjadi dua jenis, yakni jerawat purging, dan breakout.
Masing-masing kondisi tersebut memiliki cara penanganan yang berbeda. Anda harus ekstra hati-hati, karena jika salah langkah bisa membuat keadaannya semakin memburuk.
ADVERTISEMENT
Untuk itu, perlu pemahaman mendasar mengenai definisi purging dan breakout terlebih dahulu. Simak penjelasan berikut agar lebih mudah membedakannya:

1. Purging

Purging adalah bentuk respons kulit terhadap penggunaan produk skincare tertentu, seperti retinol atau asam glikolat. Biasanya, kulit akan melalui proses purging sebelum menemukan kecocokan.
Tanda-tanda yang paling umum dari purging adalah munculnya jerawat atau ruam kemerahan pada wajah tepat setelah mencoba produk baru. Biasanya, jerawat purging muncul di area yang sering berjerawat seperti pipi, dahi, dan dagu.
Lama proses purging bisa bervariasi tergantung tiap individu. Biasanya, proses ini berlangsung selama beberapa minggu disesuaikan dengan keparahan jerawat, jenis produk yang digunakan, dan karakteristik kulit seseorang.

2. Breakout

Breakout adalah kondisi wajah berjerawat yang sering dialami oleh banyak orang. Dikutip dari American Associate Dermatology, penyebabnya beragam, bisa karena penyumbatan pori-pori oleh minyak, sel kulit mati, dan faktor hormonal.
ADVERTISEMENT
Terkadang, breakout juga disebabkan oleh reaksi ketidakcocokan kulit wajah terhadap produk skincare. Gejala yang timbul biasanya muncul kemerahan, jerawat besar dan kecil, kulit terasa gatal, dan lain-lain.
Lamanya waktu breakout bisa bervariasi tergantung masing-masing orang. Ada yang hilang dalam waktu beberapa hari, minggu, bahkan berbulan-bulan. Ini tergantung pada jenis dan keparahan jerawat, kondisi kulit, dan bagaimana jerawat tersebut diobati.

Ciri-Ciri Purging dan Breakout

Ilustrasi Perempuan Memencet Jerawat Foto: Shutterstock
Karena disebabkan oleh faktor yang berbeda, maka ciri-ciri jerawat purging dan breakout pun berbeda. Berikut uraiannya yang dirangkum dari Dermatology Time:

1. Ciri-ciri purging

ADVERTISEMENT

2. Ciri-ciri breakout

Hal yang Harus Dihindari Saat Purging dan Breakout

Ilustrasi jerawat batu. Foto: Shutter Stock
Beberapa hal harus dihindari agar purging dan breakout tidak semakin parah, yakni sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
(MSD)