Konten dari Pengguna

PERHUMAS Indonesia, organisasi profesi para praktisi Humas dan Komunikasi

PERHUMAS
Perhimpunan Hubungan Masyarakat Indonesia (PERHUMAS) adalah organisasi profesi para praktisi Humas dan Komunikasi Indonesia yang didirikan pada tanggal 15 Desember 1972.
14 September 2020 14:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari PERHUMAS tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Public Relations di Indonesia dimulai sejak 1950-an, sejak itu keberadaannya di Indonesia terus berkembang seiring dengan perkembangan Public Relations di Dunia. Dengan keberadaannya, lahir praktisi-praktisi yang aktif dalam perkembangan public relations di Indonesia. Banyak praktisi dan mahasiswa Public Relations bergabung dalam organisasi public relations untuk mengembangkan dirinya sehingga dapat belajar bersama bukan hanya teori yang di dapat tetapi prakek lapangan serta sharing antar sesama praktisi.
ADVERTISEMENT
Dalam pendirian organisasi, diadakan pertemuan pertama di gedung Wisma Internasional Pertamina (Kini Gedung Persatuan Purnawirawan Angkatan Bersejarah RI – PEPABRI) di jalan Diponegoro No. 53 Jakarta yang dihadiri oleh para praktisi kehumasan dari berbagai instansi pemerintah baik sipil maupun militer, Badan Usaha Milik Negara swasta maupun konsultan. Dengan didasari oleh kebutuhan untuk bertukar pengalaman demi peningkatan kualitas praktek kehumasan di Indonesia dibentuklah organisasi PERHUMAS Indonesia oleh Marah Joenoes sebagai bentuk mewujudkan cita-citanya. Saat ini Agung Laksamana M.Sc, IAPR adalah Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) Perhimpunan Hubungan Masyarakat (PERHUMAS) Indonesia. Beliau terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum BPP PERHUMAS Indonesia 2017 - 2020 pada Sabtu, 24 Februari 2018 di Grand Mahakam, Jakarta Selatan sebagai kelanjutan dari hasil MUNAS (PERHUMAS) bulan November 2017 lalu di Konverensi Nasional Humas, Bogor.
ADVERTISEMENT
Keberadaan kantor PERHUMAS Indonesia yang berlokasi di Menara Gracia, lalu berpindah ke gedung Graha Binakarsa lantai 3 di jalan HR Rasuda Said Kav. C-18, Jakarta Selatan dan berpindah lokasi ke Graha Arda lantai 2 di jalan HR Rasuna Said Kav. B-6, Jakarta Selatan hingga saat ini.
Hingga kini keberadaan PERHUMAS Indonesia dalam mengadakan kegiatan – kegiatan yang sesuai dengan visi dan misi dalam badan kepengurusan BPP PERHUMAS periode 2017 – 2020 selalu memberikan peningkatan dalam segi kompetensi dan profesionalisme kehumasan secara internal dengan konsolidasi ke semua Badan Pengurus Cabang (BPC) yang ada di 30 Kota di Indonesia maupun eksternal organisasi terkait lainnya. PERHUMAS Indonesia terus meningkatkan kulaitas untuk membangun keprofesian, memberikan komunikasi yang baik sesuai dengan gerakan PERHUMAS Indonesia #IndonesiaBicaraBaik. Diantara kegiatan yang ada yakni Training, Webinar, Kolaborasi dan acara yang paling dinanti yakni Konverensi Nasional Humas (KNH) yang selalu dilaksanakan tiap tahunnya serta kegiatan lainnnya yang masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Saat ini, PERHUMAS Indonesia dan PERHUMAS Muda aktif dalam mengadakan kegiatan sharing, pemberian materi, serta diskusi bersama praktisi melalui virtual. Hal ini dikarenakan semenjak Indonesia dinyatakan terdapat kasus positif Covid-19 pada awal tahun 2020 yang menyebabkan banyak sekali sektor kegiatan yang harus terhenti atau menyesuaikan kegiatannya dengan keadaan saat pandemi. Diantara kegiatan yang dilaksanakan oleh PERHUMAS Indonesia untuk mendukung Pemerintah yakni memberikan bantuan senilai Rp. 100 juta rupiah, dengan penyerahan bantuan dilakukan oleh Ketua Umum BPP PERHUMAS, Agung Laksamana pada 5 Mei 2020. “PERHUMAS mendukung pemerintah dan siap menggunakan sumber daya yang dimiliki untuk bersinergi bersama-sama dengan pemerintah dalam penanganan COVID-19 di Indonesia” ditegaskan oleh Agung Laksamana.
Mari berkomunikasi yang baik dan lakukan gerakan #IndonesiaBicaraBaik untuk Indonesia yang lebih baik.
ADVERTISEMENT