Konten dari Pengguna

Lakukan Verifikasi Teknis Calon Hutan Desa Baru di Wilayah Simpang Hilir

Petrus Kanisius
Bekerja di Yayasan Palung
15 Februari 2023 12:23 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Petrus Kanisius tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Survei lapangan Hutan Desa oleh tim verifikasi teknis hutan desa. (Foto : Hendri Gunawan/Yayasan Palung).
zoom-in-whitePerbesar
Survei lapangan Hutan Desa oleh tim verifikasi teknis hutan desa. (Foto : Hendri Gunawan/Yayasan Palung).
ADVERTISEMENT
Pada Jumat hingga Sabtu (10-11 Februari 2023) pekan lalu, telah dilakukan verifikasi tenis (Vertek) calon hutan desa baru di Wilayah Simpang Hilir, Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat.
ADVERTISEMENT
Vertek tersebut dilakukan di dua calon Hutan Desa baru yaitu di Desa Lubuk Batu dan Desa Matan Jaya.
Dalam kegiatan vertek itu, dilakukan juga Focus Group Discussion (FGD) dan survei lapangan secara langsung di dua desa tersebut.
Ikut serta dalam vertek tersebut antara lain adalah masyarakat desa penerima manfaat langsung di dua desa tersebut (pemerintah desa dan masyarakat), calon pengurus Lembaga Desa Pengelola Hutan Desa (LDPHD) dari 2 desa tersebut, Yayasan Palung (YP), Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH Wilayah Kayong), Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Kalimantan Barat (DLHK Prov. Kalbar), Balai Pemantapan Kawasan Hutan (BPKH Wilayah III Pontianak) dan Balai Perhutanan Sosial dan Kemitraan Lingkungan (BPSKL Wilayah Kalimantan).
Overlay data peta hutan desa. (Foto dok. Hendri Gunawan/Yayasan Palung).
Hendri Gunawan, Koordinator Hutan Desa Yayasan Palung, mengatakan, dari dilakukannya verifikasi di dua desa tersebut, nantinya dua desa ini akan dilakukan peninjauan kembali seperti cek lapangan, cek admistrasi dan kelengkapan lainnya.
ADVERTISEMENT
Berharap, dua calon hutan desa baru (hutan desa di Wilayah Desa Lubuk Batu dan Desa Matan Jaya) bisa menjadi hutan desa baru, kata Hendri.
Petrus Kanisius-Yayasan Palung