Konten dari Pengguna

Sedekah Laut: Tradisi Sakral Desa Jambu dalam Melestarikan Alam dan Budaya

PPK Ormawa SEACREST FPIK Undip
Tim Program Penguatan Kapasitas Organisasi Mahasiswa (PPK Ormawa) SEACREST FPIK Universitas Diponegoro yang melakukan pengabdian di Desa Jambu, Kecamatan Mlonggo, Kabupaten Jepara
31 Agustus 2024 11:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari PPK Ormawa SEACREST FPIK Undip tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kegiatan Istighosah sedekah laut PPK Ormawa SeaCrest bersama Masyarakat Desa Jambu (Sumber: Dokumentasi Tim PPK Ormawa SEACREST FPIK UNDIP)
zoom-in-whitePerbesar
Kegiatan Istighosah sedekah laut PPK Ormawa SeaCrest bersama Masyarakat Desa Jambu (Sumber: Dokumentasi Tim PPK Ormawa SEACREST FPIK UNDIP)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sedekah laut merupakan ritual tahunan yang dilaksanakan oleh masyarakat pesisir sebagai bentuk rasa syukur atas melimpahnya hasil laut serta berdo’a untuk keselamatan selama melaut. Puncak dari sedekah laut adalah prosesi larungan, dimana kegiatan tersebut merupakan sesaji berupa hasil bumi dan laut yang dihanyutkan ketengah laut sebagai simbolis rasa syukur kepada tuhan. Kegiatan dimulai sejak pagi hari dengan upacara adat di Pantai Desa Jambu, dihadiri oleh masyarakat desa, tokoh adat, dan mahasiswa PPK Ormawa SeaCrest Undip. Sesaji yang telah dipersiapkan dengan penuh makna disusun di atas perahu-perahu tradisional, kemudian dibawa ke tengah laut untuk dilarung. Prosesi ini diiringi dengan doa bersama, dipimpin oleh tokoh adat setempat, sebagai wujud harapan akan perlindungan dan keberkahan bagi masyarakat pesisir.
Kegiatan Larungan sedekah laut masyarakat Desa Jambu (Sumber: Dokumentasi Tim PPK Ormawa SEACREST FPIK UNDIP)
Kepala Desa Jambu bapak Sudarsono, juga menyampaikan apresiasi atas kehadiran masyarakat nelayan dan PPK Ormawa SeaCrest dalam acara ini. "Tradisi Larungan merupakan tradisi penting sebagai simbolis budaya agar nilai-nilai luhur yang terkandung dalam sedekah laut dapat terus diwariskan kepada generasi yang akan mendatang".
ADVERTISEMENT
Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap budaya lokal, PPK Ormawa SeaCrest Undip bersama masyarakat Desa Jambu berkomitmen untuk terus menjaga dan melestarikan tradisi sedekah laut dan larungan, agar tetap hidup dan bermakna di tengah perkembangan zaman.