Konten dari Pengguna

Laboratorium PPKn UAD Gelar Workshop Penyusunan Panduan Praktikum

PPKn UAD
Program studi S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan FKIP Universitas Ahmad Dahlan. Akreditasi A BAN PT
18 November 2022 10:24 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari PPKn UAD tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Workshop penyusunan panduan praktikum dilakukan secara hybrid bersama Dr. Winarno, S.Pd., M.Si., Dosen PPKn FKIP Universitas Sebelas Maret (UNS). Foto: Mahmuda
zoom-in-whitePerbesar
Workshop penyusunan panduan praktikum dilakukan secara hybrid bersama Dr. Winarno, S.Pd., M.Si., Dosen PPKn FKIP Universitas Sebelas Maret (UNS). Foto: Mahmuda
ADVERTISEMENT
Laboratorium Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan workshop penyusunan panduan praktikum mata kuliah praktik, Rabu, 16 November 2022. Kegiatan yang diselenggarakan di Grand Rohan Jogja ini dimaksudkan untuk memperbaharui modul/panduan praktik agar sesuai dengan perkembangan kebutuhan pengajaran PPKn saat ini.
ADVERTISEMENT
Hadir sebagai narasumber, Dikdik Baehaqi Arif, M.Pd. Ketua Program Studi PPKn UAD, dan Dr. Winarno, S.Pd., M.Si., Dosen PPKn FKIP Universitas Sebelas Maret (UNS). “Kita perlu menghadirkan buku panduan praktik yang inovatif, praktis, dan lebih kontekstual sesuai perkembangan zaman” tutur Winarno dalam materinya.
Dalam paparannya, Dikdik yang juga Ketua Asosiasi Program Studi PPKn PTM itu berharap agar adanya modul ini dapat memudahkan dosen dan mahasiswa menjalani kegiatan praktik secara mandiri dan berstandar. "Kehadiran buku panduan merupakan salah satu syarat kita memfasilitasi praktik mahasiswa, baik di laboratorium maupun di luar laboratorium" demikian penuturannya.
Workshop ini dihadiri seluruh dosen Program Studi PPKn UAD dan berhasil menyusun lima buku panduan mata kuliah praktik, yaitu Media Pembelajaran PPKn, Seminar Isu-isu Mutakhir PPKn, Metode Penelitian, Perencanaan Pembelajaran PPKn, dan Pembelajaran Mikro. (Rohmah)
ADVERTISEMENT