Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Pesawat Lion Air Pecah Ban Saat Mendarat di Bandara Soekarno Hatta
15 Mei 2017 19:08 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
ADVERTISEMENT
Pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JP 535 mengalami pecah ban saat mendarat di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Cengkareng, Tangerang, hari ini sekitar pukul 13.55 WIB.
ADVERTISEMENT
"Pesawat itu jurusan Solo-Cengkareng. bannya pecah setelah melakukan pendaratan setelah sampai di lapangan parkiran pesawat," ujar Institutional Relation Manager PT Angkasa Pura II, Yado Yarismano kepada kumparan (kumparan.com), Sabtu (15/5).
Yado mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Seluruh penumpang tidak ada yang terluka.
"Karena hanya satu saja bannya yang pecah, penumpang sama awak selamat semua. Normal turun seperti biasa," kata Yado.
Menurut informasi yang didapat dari pihak Lion Air, kata Yado, hanya ada satu ban pesawat yang pecah. Belum diketahui apa penyebab pecahnya ban pesawat.
"Bannya yang pecah ban nomor tiga. Masih dalam proses penyebabnya, tapi yang jelas itu dari pihak Lion Air dan bukan dari pihak bandara," ujarnya.
ADVERTISEMENT
.