Konten dari Pengguna

Biodata Choi Hyun Wook, Daftar Drama, dan Fakta Menariknya

Profil Tokoh
Menyajikan informasi profil tokoh ternama dari Indonesia maupun mancanegara.
24 Juni 2024 13:21 WIB
·
waktu baca 6 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Profil Tokoh tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi untuk biodata Choi Hyun Wook, Foto: Unsplash/Ben Sweet
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi untuk biodata Choi Hyun Wook, Foto: Unsplash/Ben Sweet
ADVERTISEMENT
Biodata Choi Hyun Wook kerap menjadi perbincangan hangat di tengah para pecinta Drama Korea. Baru-baru ini, dirinya dikabarkan akan turut membintangi salah satu drama adaptasi Webtoon terlaris, bertajuk “He is a Black Dragon.”
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman kprofiles.com, Hyun Wook saat ini tercatat sebagai aktor di bawah naungan agensi Gold Medalist bersama aktor kenamaan lainnya, yakni Kim Soo Hyun. Aktor muda ini diketahui telah membintangi banyak drama populer.
Dari drama-dramanya tersebut, Hyun Wook berhasil mendapatkan berbagai penghargaan yang semakin mengharumkan namanya. Sehingga, wajar jika banyak penggemar yang penasaran akan latar belakang hidupnya, mulai dari karier hingga fakta menariknya.

Profil Choi Hyun Wook

Choi Hyun Wook merupakan seorang aktor berkebangsaan Korea Selatan yang lahir pada 30 Januari tahun 2002. Dirinya tercatat telah aktif memainkan peran dalam dunia drama sejak tahun 2019, melalui debut aktingnya dalam drama web, “Real: Time: Love.”
Sejak saat itu, aktor muda ini mendapatkan banyak tawaran peran dari berbagai pihak. Beberapa peran di awal kariernya ada pada drama “Taxi Driver” dan “Racket Boys,” yang mana sebab keduanya, Hyun Wook mendapat penghargaan untuk pertama kali.
ADVERTISEMENT
Sebagai aktor muda berusia 22 tahun (per Juni 2024), dirinya dikenal memiliki wajah yang ‘segar.’ Maka tak heran, dari sekian banyaknya drama, ia kerap terpilih untuk berlakon sebagai murid sekolah, sebagaimana perannya dalam “Twinkling Watermelon” (2023).
Hingga saat ini, nama Hyun Wook semakin dikenal dan mendapat pengakuan dari berbagai media berkat kepiawaiannya. Bahkan, ia digadang-gadang akan kembali berperan dalam drama “He is a Black Dragon” bersama aktris ternama, Moon Ga Young.

Biodata Choi Hyun Wook

Aktor bermarga Choi ini diketahui telah mendulang banyak penggemar setia berkat perannya di berbagai drama Korea populer.
Bagi para penggemar yang penasaran dengan sosok aktor muda ini, simak biodata Choi Hyun Wook, berikut:
ADVERTISEMENT

Perjalanan Karier Choi Hyun Wook

Sebelum berkiprah dalam dunia peran, Choi Hyun Wook tercatat sebagai atlet baseball, di mana ia telah mendalami bidang olahraga ini selama 10 tahun sejak sekolah dasar. Sayangnya, karier tersebut harus usai, begitu dirinya mengalami cedera siku.
Tak patah semangat, mantan atlet ini kemudian bertekad untuk terjun ke dalam dunia seni peran. Karena itu, ia memutuskan kepindahannya dari SMA Gangneung ke sekolah barunya, yakni Hanlim Multi Art School, nama sekolah seni di kota Seoul.
Di usianya yang ke 17 (2019), lelaki bermarga Choi ini melakukan debut aktingnya, melalui drama “Real: Time: Love.” Setelah itu, namanya terus melambung pasca membintangi drama bertajuk “Racket Boys,” “Twenty-Five Twenty-One,” dan “Weak Hero Class 1.”
ADVERTISEMENT
Hyun Wook telah mencuri perhatian publik karena aktingnya yang begitu ekspresif dan memukau. Maka dari itu, selain menjadi aktor, ia juga terpilih untuk menjadi model dalam sampul majalah dan brand ambassador produk ternama.

Drama Choi Hyun Wook

Dalam kurun waktu 5 tahun kariernya, Hyun Wook telah membintangi banyak drama Korea, baik itu dalam bentuk seri televisi maupun seri web. Untuk mengetahui lebih detailnya, simaklah deretan drama yang dibintangi Choi Hyun Wook, berikut ini:
ADVERTISEMENT

Prestasi Choi Hyun Wook

Meski masih terhitung baru dalam dunia peran, nyatanya Hyun Wook mampu membuktikan kemampuannya dalam berakting melalui beberapa penghargaan yang ia raih.
Hal ini dirangkum dalam ulasan prestasi Choi Hyun Wook, berikut:

Fakta Menarik Choi Hyun Wook

Di samping kehidupannya sebagai seorang aktor, lelaki bermarga Choi ini tentunya memiliki latar kehidupan yang menarik untuk diulik, baik itu masih berkaitan dengan dunia perannya maupun tidak. Berikut adalah beberapa fakta menarik Choi Hyun Wook:
ADVERTISEMENT

1. Anak Tunggal dalam Keluarga

Pemeran drama "Twinkling Watermelon" ini diketahui sebagai anak tunggal dari kedua orang tuanya. Ia tidak memiliki saudara kandung, baik kakak maupun adik, sehingga dapat dikatakan dirinya menjadi andalan sepenuhnya dalam keluarga.

2. Berteman Dekat dengan Beberapa Artis

Karakternya yang ‘easy going’ membuat aktor 22 tahun ini mudah dikenal dan dekat dengan siapa saja. Mulai dari idol Kim Mingyu, aktris Kim Taeri dalam drama “25 21,” hingga aktor sekaligus penyanyi Park Ji Hoon diketahui berteman akrab dengannya.

3. Menyukai Travelling

Berdasarkan pada beberapa sumber, Hyun Wook mengatakan bahwa dirinya memiliki banyak daftar keinginan, seperti terjun payung dan paralayang. Sebab itu, salah satu cara merealisasikannya, ia kerap melakukan travelling dan mencoba berbagai hal.

4. Pemain Baseball Profesional

Sejak sekolah dasar, aktor tampan ini tercatat sudah menekuni bidang olahraga baseball, hingga dirinya menginjak usia remaja, yakni kurang lebih 10 tahun lamanya. Karenanya, ia dapat dikatakan sebagai atlet profesional yang benar-benar berlatih dalam bidangnya.
ADVERTISEMENT

5. Dikatakan Mirip dengan Beberapa Aktor

Paras tampan Choi Hyun Wook kerap mendapatkan pujian, dan dikomentari mirip dengan beberapa aktor. Di antara aktor tersebut, yaitu aktor Jang Ki Yong dan Park Seo Joon, yang dikatakan memiliki kemiripan dari segi karakter wajah, mata, dan rambut.

6. Masuk Empat Nominasi Serupa di Tahun yang Sama

Pada tahun 2022, aktor kelahiran Incheon ini masuk dalam nominasi “Best New Actor” dalam empat acara sekaligus, yaitu “APAN Star Awards,” “Asia Contents Awards,” “Baeksang Art Awards,” dan “Brand Customer Loyalty Award.”
Itulah ulasan mengenai biodata Choi Hyun Wook, lengkap dengan perjalanan karier, daftar drama, hingga fakta menarik tentangnya. Sebagai penggemar yang bijak, pastikan untuk selalu mencontoh semangat dan sisi positif dari sang idola.(NF)
ADVERTISEMENT