Biodata Tissa Biani dan Perjalanan Kariernya di Industri Hiburan Tanah Air

Profil Tokoh
Menyajikan informasi profil tokoh ternama dari Indonesia maupun mancanegara.
Konten dari Pengguna
23 Juni 2024 2:33 WIB
·
waktu baca 7 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Profil Tokoh tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Biodata Tissa Biani. Unsplash/SkycraftStudio.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Biodata Tissa Biani. Unsplash/SkycraftStudio.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Biodata Tissa Biani, menjadi perbincangan publik belakangan ini karena sukses menghadirkan akting yang memukau di beberapa film yang dibintanginya. Namanya semakin terkenal usai berperan di dua film terlaris Indonesia sepanjang masa.
ADVERTISEMENT
Sebagian orang mungkin sudah sering mendengar namanya. Tissa Biani merupakan seorang artis cantik yang berbakat dan multitalenta, ia telah meraih beberapa penghargaan di dunia hiburan. Selain itu, Tissa Biani juga merupakan seorang model dan penyanyi.

Profil Tissa Biani

Ilustrasi Biodata Tissa Biani. Unsplash/Yuliia T.
Pemilik nama lengkap Tissa Biani Azzahra merupakan kelahiran Depok, Jawa Barat pada tanggal 24 Juli 2002. Ia merupakan putri bungsu dari pasangan mendiang Bobby Begjo Warasno dan Dian Novita. Diketahui, ia ternyata aktris Indonesia berdarah Jawa.
Saat usianya masih belia, Tissa telah membuktikan bahwa dirinya memiliki bakat di bidang seni. Sejak duduk di bangku SD, ia telah memulai kariernya melalui sinetron Pesantren Cinta. Namanya semakin terkenal usai menunjukan kemampuannya dalam acting.
ADVERTISEMENT
Pengalaman dan bakat akting Tissa tidak bisa dipandang remeh. Saat menginjak usia dewasa, ia memilih untuk memfokuskan diri untuk membangun karis sebagai aktris. Tak heran jika artis keturunan Jawa tersebut sampai mendapatkan duta termuda FFI 2020.
Selain karena bakatnya, kehidupan personal Tissa Biani juga selalu menarik perhatian warganet. Di tengah karirnya yang meroket, Tissa Biani memulai hubungan romantis dengan Dul Jaelani, putra bungsu dari musisi Ahmad Dhani dan Maia Estianty.
Keduanya memulai hubungan sejak 2020 yang dinilai selalu mesra dan couple goals. Tahun ini memasuki tahun keempat mereka berpacaran. Bertahun-tahun pacaran, pasangan selebritas muda ini terpantau sudah dekat dengan keluarga masing-masing.
Selain berbakat dalam berakting, aktris muda ini juga menyukai dunia musik. Bahkan, sejak 2019 Tissa telah merilis beberapa single. Sebut saja lagu berjudul Cinta Tak Bersyarat, Selalu Ada, Bahagia Sama Kamu, Anggur Cinta, hingga Dinda Dimana.
ADVERTISEMENT

Biodata Tissa Biani

Ilustrasi Biodata Tissa Biani. Unsplash/SamMc.
Tissa Biani memang bukan nama baru di industri entertainment tanah air. Berikut adalah biodata Tissa Biani secara singkat.

Pendidikan Tissa Biani

Ilustrasi Biodata Tissa Biani. Unsplash/MD Duran.
Pendidikan Tissa dimulai saat dirinya menempuh pendidikan dasar di sekolah swasta di Depok. Dirinya selalu meraih peringkat sepuluh besar sejak kelas satu hingga kelas tiga. Karena kesibukannya sebagai aktris, peringkatnya menurun ketika kelas empat sekolah swasta.
Hal itu tentunya membuatnya sedikit mendapat tekanan dari lingkungan sekolah, sehingga Tissa memutuskan untuk menggunakan metode sekolah rumah atau homeschooling di Amarvi School. Saat SMA, ia kembali untuk bersekolah umum di jurusan IPS.
ADVERTISEMENT
Namun, lagi-lagi ia merasa tidak dapat membagi waktu antara sekolah dan kegiatan syutingnya, sehingga kembali memutuskan untuk sekolah rumah. Ia menempuh sekolah di Windsor Homeschooling Cibubur selama SMA hingga lulus.
Pasangan Dul Jaelani tersebut juga sempat melanjutkan pendidikan tinggi di Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR, tetapi ia telah dikeluarkan saat ini.

Perjalanan Karier Tissa Biani

Ilustrasi Biodata Tissa Biani. Unsplash/kal visuals.
Aktris kelahiran tahun 2002 ini sudah berkarir sejak umurnya masih belia atau anak-anak. Berikut adalah perjalanan karier Tissa Biani selengkapnya.

1. Awal karier

Sejak kecil, ia Tissa gemar melakukan akting di depan kaca. Sehingga, ia membicarakan tentang keinginannya menjadi seorang aktris pada orang tuanya. Awalnya, ia kesulitan saat memasuki industri dunia hiburan, karena saat itu tidak memiliki koneksi dengan artis-artis.
ADVERTISEMENT
Kariernya di dunia hiburan dimulai sejak bangku TK. akting pertamanya adalah membintangi sinetron Ramadhan berjudul Pesanten Cinta pada tahun 2007. Setelah itu, ia mulai diakui di dalam idustri dengan menjadi model iklan televisi.

2. Debut Pendatang Baru

Pada tahun 2011, saat usianya 8 tahun, Tissa terpilih untuk membintangi produksi Citra Sinema dengan sinetron Anak Kaki Gunung dan dengan membintangi film arahan Deddy Mizwar berjudul Tanah Surga... Katanya.
Film tersebut membawa namanya sebagai aktris cilik untuk mendapatkan beberapa penghargaan, yaitu enam Piala Citra termasuk Film Terbaik. Selama tahun 2013, ia membintangi beberapa sinetron komedi dan dua sinetron arahan MD Entertainment.
Pada tahun 2014, artis berbakat tersebut menjadi salah satu pemeran utama dalam film Suka Suka Super Seven dan Idola Cilik dalam Habis Gelap Menuju Terang. Bahkan, dalam program Hom Pim Pa yang disiarkan oleh Global TV ia juga mencoba menjadi pembawa acara.
ADVERTISEMENT

3. Karier Memuncak

Pemilik nama lengkap Tissa Biani Azzahra ini semakin bersinar di dunia hiburan lainnya ketika ia didapuk sebagai Duta FFI 2020 dan 2021 bersama aktris dan aktor ternama lainnya. Pada 2022, Tissa juga diberikan penghargaan sebagai Duta Festival Film Korea Indonesia.
Setelah itu, semakin dikenal publik setelah membintangi film terlaris Indonesia sepanjang masa, yaitu KKN di Desa Penari. Kesuksesan film tersebut membawanya meraih penghargaan Aktris Utama Terbaik - Horror pada Festival Film Wartawan Indonesia tahun 2022.
Film selanjutnya yang juga dibintanginya menjadi film terlaris Indonesia sepanjang masa, yaitu Agak Laen. Di sana, ia berperan sebagai tokoh Marlina, penjaga tiket masuk wahana rumah hantu di pasar malam usaha Bene, Boris, Jegel, dan Oki.
ADVERTISEMENT
Tahun ini, Tissa Biani aktif menggarap dan promosi serial Gadis Kretek adaptasi novel karya Ratih Kumala yang tayang pada 2 November. Di sini, Tissa berperan sebagai Rukayah muda, berbagi peran yang sama dengan aktris legenda, Nungki Kusumasturi.

4. Fokus di Industri Musik

Selain memiliki karier dalam bidang perfilman, Tissa melanjutkan kariernya dalam industri muski dengan merilis lagu aransemen ulang "Dinda Dimana" milik Katon Bagaskara pada 14 Februari 2023.
Singel pertama Tissa diketahui dengan merilis lagu "Rindu yang Palsu" yang ditulis oleh Arlonsy Miraldi dan diproduseri oleh Dul Jaelani bersama Krisna Triastantya. Hal itu dianggap sebagai permulaan kariernya di industri musik.
Pada bulan Maret, ia kembali ke dunia musik dengan merilis singel "Setengah Hati". Ia juga merilis singel ciptaannya berjudul "Cukup Aku" yang ditulis bersama Arlonsy. Produktivitasnya di bidang musik membuat dirinya bersemangat dibanding singel pertamanya.
ADVERTISEMENT

Film Tissa Biani

Ilustrasi Biodata Tissa Biani. Unsplash/Jakob Owens.
Berikut adalah daftar film Tissa Biani selama berkarier di idustri hiburan Indonesia.
ADVERTISEMENT

Series Tissa Biani

Ilustrasi Biodata Tissa Biani. Unsplash/kal visual.
Beberapa series Tissa Biani juga terbilang sangat sukses dan populer, inila daftar serier web dan series TV Tissa Biani.

1. Series Web

2. Series TV

ADVERTISEMENT
Demikian biodata Tissa Biani, pendidikan, film, series, dan perjalanan kariernya di industri hiburan Indonesia. (HEN)