Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Profil Kevin Sanjaya, Mantan Pemain Bulu Tangkis Indonesia yang Baru Pensiun
19 Mei 2024 4:38 WIB
·
waktu baca 5 menitTulisan dari Profil Tokoh tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Tentunya kabar tersebut membuat para pendukung Kevin Sanjaya terkejut. Akan tetapi, Kevin Sanjaya mempunyai alasan tersendiri memilih pensiun sebagai pemain bulu tangkis Indonesia.
Melalui Instagram resminya, Kevin Sanjaya membagikan alasan mengapa memutuskan untuk pensiun dari dunia bulu tangkis. Salah satu alasannya yakni karena mengalami cedera bahu pada tahun 2017 dan tidak membaik.
Profil Kevin Sanjaya
Inilah profil Kevin Sanjaya , mantan pemain bulu tangkis Indonesia yang baru pensiun menurut laman resmi p2k.stekom.ac.id.
Kevin Sanjaya adalah pria kelahiran 2 Agustus 1995, merupakan mantan pemain bulu tangkis ganda putra dan campuran Indonesia. Kevin Sanjaya adalah pemain yang berasal dari klub Djarum di Kudus, Jawa Tengah dan bergabung sejak tahun 2007.
Kevin Sanjaya berhasil mendapatkan medali emas pada Pesta Olahraga Asia Tenggara 2015 bersama dengan teman seperjuangan pemain beregu putra lainnya. Kemudian, Kevin Sanjaya dipasangkan dengan Marcus Fernaldi Gideon di nomor ganda putra.
ADVERTISEMENT
Sejak tahun 2017 sampai tahun 2022, tercatat Kevin Sanjaya dengan Marcus menempati peringkat pertama dunia terlama di sektor ganda putra.
Kevin Sanjaya sudah memenangkan 36 gelar juara dalam karir bulu tangkisnya termasuk menjadi juara ganda putra All England tahun 2017 dan tahun 2018, dan juga Asian Games 2018.
Kevin Sanjaya dan Marcus Fernaldi Gideon juga tergabung dalam Tim Nasional Bulu Tangkis Indonesia yang berhasil memenangkan Pesta Olahraga Asia Tenggara (SEA Games) 2015, Kejuaraan Beregu Asia pada tahun 2016, 2018, 2020, dan Kejuaraan Piala Thomas yang menjadi gelar pertama Indonesia dalam 19 tahun terakhir.
Kevin Sanjaya dan Marcus Fernaldi Gideon berhasil memperoleh penghargaan dari BWF sebagai pemain bulu tangkis terbaik seluruh dunia dua tahun secara beturut-turut sejak memenangkan 7 gelar BWF Super Series pada tahun 2017 dan gelar World Tour pada tahun 2018. Kevin Sanjaya terkenal dengan permainannya yang agresif, cepat, full attack, dan mempunyai serangan yang sangat sadis kepada lawannya.
ADVERTISEMENT
Biodata Kevin Sanjaya
Berikut adalah biodata Kevin Sanjaya mengutip dari laman p2k.stekom.ac.id:
Perjalanan Karier Kevin Sanjaya
Berikut adalah perjalanan karier Kevin Sanjaya menurut laman p2k.stekom.ac.id.
Perjalanan karier Kevin Sanjaya sampai menjadi pemain ganda putra terbaik dunia tidak lepas dari kerja sama dan kecintaannya pada bulu tangkis. Kevin Sanjaya mulai mengenal bulu tangkis sejak berusia 2,5 tahun.
ADVERTISEMENT
Kevin Sanjaya benar-benar menekuni dunia bulu tangkis ketika duduk di bangku kelas 6 SD. Waktu itu, Kevin Sanjaya pertama kali bergabung di klub bulu tangkis lokal di Banyuwangi, yakni PB Sari Agung.
Pada tahun 2006, Kevin Sanjaya mencoba mengikuti Audisi Umum PB Djarum di Kudus. Namun pada audisi pertamanya, Kevin tidak lolos seleksi. Namun, Kevin Sanjaya mencoba lagi peruntungannya setahun kemudian tepatnya pada tahun 2007.
Pada tahun ini, Kevin Sanjaya dinyatakan lolos seleksi dan akhirnya menjadi bagian dari klub PB Djarum Kudus. Di awal karirnya, Kevin Sanjaya pernah mengalami masa-masa sulit.
Yang awanya terjun sebagai pemain tunggal putra, justru malah dianggap kurang potensial.
Dengan keterampilan bawaan yang sudah dimiliki sejak lahir, ditambah dengan binaan pelatih, prestasi Kevin Sanjaya sebagai pemain ganda putra di PB Djarum akhirnya selalu meningkat sampai Kevin terpilih dan lolos seleksi sebagai pemain Pelatnas pada tahun 2013.
ADVERTISEMENT
Namun pada tanggal 16 Mei 2024, Kevin Sanjaya memutuskan untuk mengundurkan diri atau keluar dari PBSI dan memutuskan untuk pensiun.
Selebrasi Kevin Sanjaya akan dilakukan pada Indonesia Open 2024 di Istora, Jakarta, bersama dengan Marcus Fernaldi Gideon yang ssudah menyatakan pensiun terlebih dahulu pada tanggal 9 Maret 2024.
Prestasi Kevin Sanjaya
Inilah sejumlah prestasi yang berhasil diraih Kevin Sanjaya di dunia bulu tangkis.
ADVERTISEMENT
Demikianlah profil Kevin Sanjaya, mantan pemain bulu tangkis Indonesia yang baru pensiun. (Adm)