Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Profil Pemain Film The Shadow Strays dan Sinopsis Ceritanya
12 Oktober 2024 18:28 WIB
·
waktu baca 5 menitTulisan dari Profil Tokoh tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Profil pemain Film The Shadow Strays telah dinanti banyak penonton Indonesia. Film ini merupakan karya terbaru Timo Tjahjanto.
ADVERTISEMENT
Ia dikenal sebagai sutradara di beberapa film, yaitu: Sebelum Iblis Menjemput (2018), The Night Comes for Us (2018), Sebelum Iblis Menjemput 2 (2020), dan The Big 4 (2022).
Dikutip dari netflix.com, film ini mulai ditayangkan di Netflix pada tanggal 17 Oktober 2024 mendatang. Sebelum tayang di Netflix, film ini sudah tayang secara perdana di Toronto International Film Festival tahun 2024 dalam program berjudul Midnight Madness.
Sinopsis Film The Shadow Strays
Berikut adalah sinopsis dan informasi umum seputar film ini yang akan tayang hanya di Netflix.
ADVERTISEMENT
Kisah The Shadow Strays menceritakan tentang karakter 13 (Aurora Riberi), seorang remaja perempuan sekaligus pembunuh berkelas profesional. Ia adalah anak didikan mentornya sejak dirinya masih kecil yang bernama Umbra (Hana Malasan).
Pada suatu hari, 13 dikirim untuk menjalani misi di Jepang dan menghabisi nyawa dari seorang bos mafia. Akan tetapi, misi tersebut tidak berjalan mulus sesuai rencana.
Kegagalan tersebut malah membuat 13 dihukum oleh organisasinya yang bernama Shadow. 13 tidak mendapat misi baru selama berminggu-minggu, hingga akhirnya dirinya hanya bisa mendekam di kamarnya.
13 kemudian bertemu dengan bocah laki-laki bernama Monji (Ali Fikry). Bocah itu adalah tetangganya di rumah susun. Monji mengalami nasib buruk ketika ibunya dibunuh dan ia diculik oleh segerombolan penjahat.
ADVERTISEMENT
Beberapa komplotan penjahat yang terlibat dalam pembunuhan ibu Monji adalah Ariel (Andri Mashadi), Prasetyo (Adipati Dolken), dan Haga (Agra Piliang).
Karena menjalin hubungan pertemanan dengan Monji, 13 kini memiliki misi pribadi, yaitu menyelamatkan Monji. 13 pun melancarkan aksi balas dendam terhadap orang-orang yang menyakiti Monji.
Daftar Pemain Film The Shadow Strays
Berikut adalah daftar pemain yang akan membintangi film ini:
1. Aurora Ribero
Aurora Ribero adalah seorang aktris, model, dan penyanyi berkebangsaan Indonesia. Ia memulai karier sebagai model di Bali. Ia juga sempat menjadi figuran di sebuah serial web. Inilah profilnya:
ADVERTISEMENT
2. Hana Malasan
Hana Malasan adalah aktris dan model Indonesia. Ia memulai kariernya di dunia modeling dengan menjadi finalis pada pemilihan GADIS Sampul pada tahun 2006. Inilah profilnya:
3. Kristo Immanuel
Kristo Immanuel merupakan konten kreator, pemeran, impersonator, dan sutradara berkebangsaan Indonesia. Inilah profilnya:
4. Andri Mashadi
Andri Mashadi adalah pemeran, model, dan presenter Indonesia. Ia adalah anak kedua dari tiga bersaudara. Ia mempunyai satu orang kakak perempuan bernama Nia Sarastika Trinugroho dan adik laki-laki bernama Ricky Mashadi Trinugroho. Inilah profilnya:
ADVERTISEMENT
5. Ali Fikry
Ali Fikry adalah pemeran, penyanyi berkebangsaan Indonesia dan keturunan Arab. Ia merupakan anak sulung dari empat bersaudara. Ia memiliki adik perempuan bernama Shofia Shireen, yang juga berprofesi sebagai seorang pemeran. Inilah profilnya:
6. Adipati Dolken
Adipati Koesmadji atau yang lebih dikenal dengan Adipati Dolken adalah aktor dan model Indonesia keturunan Jawa dan Jerman. Inilah profilnya:
ADVERTISEMENT
7. Agra Piliang
Agea Piliang adalah seorang aktor berkebangsaan Indonesia. Ia diketahui telah meraih kesuksesan kariernya di dunia hiburan tanah air melalui perannya dalam berbagai film layar lebar. Inilah profilnya:
8. Arswendy Bening Swara
Arswendy Bening Swara Nasution adalah seorang aktor karakter, pelatih akting, dan sutradara Indonesia keturunan Batak Mandailing.
9. Chew Kin Wah
Chew Kin Wah merupakan seorang aktor dan pemain Malaysia keturunan Tionghoa. Ia mulai berkarier di dunia perfilman Indonesia pada tahun 2016 saat membintangi film berjudul Cek Toko Sebelah. Inilah profilnya:
ADVERTISEMENT
10. Taskya Namya
Taskya Namya adalah pemeran dan model Indonesia. Ia mengawali kariernya saat ia memenangkan ajang Clear Hair Model pada tahun 2012. Pada tahun yang sama, ia menjadi pemeran sebagai Dania dalam film Langit ke-7. Inilah profilnya:
Daftar pemain Film The Shadow Strays di atas adalah para bintang yang akan menunjukkan kebolehannya dalam dunia peran. Bagi para penonton dapat menyaksikan film ini di Netflix pada 17 Oktober mendatang. (AYA)
ADVERTISEMENT
Live Update