Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Profil Satine Zaneta, Pemeran Dotty di Film Pengepungan di Bukit Duri
24 April 2025 20:25 WIB
·
waktu baca 5 menitTulisan dari Profil Tokoh tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Profil Satine Zaneta, yang menjadi pemeran Dotty di film Pengepungan di Bukit Duri jadi informasi menarik untuk diketahui. Apalagi Pengepungan di Bukit Duri tengah jadi bahan perbincangan berkat jalan cerita seru yang dihadirkan melalui film ini.
ADVERTISEMENT
Pengepungan di Bukit Duri menggambarkan kehancuran sebuah negeri akibat kekerasan yang tidak pernah selesai. Film ini menghadirkan kisah konflik sosial pelajar dengan genre aksi dan thriller yang berbeda dari film lainnya.
Dengan jalan cerita yang seru tersebut, film ini berhasil jadi perbincangan di kalangan masyarakat. Para pemain film ini juga tidak luput dari perbincangan, termasuk Satine Zaneta yang menjadi pemeran Dotty dalam film tersebut.
Profil Satine Zaneta
Satine Zaneta merupakan penyanyi, penulis lagu, sekaligus aktris asal Indonesia. Ia memulai kariernya di dunia hiburan Indonesia sebagai penyanyi dengan merilis single debut berjudul 'Utuh' pada tahun 2021 lalu.
Tidak hanya berkarier sebagai penyanyi, perempuan kelahiran 6 September 2002 ini juga melakukan debut aktingnya sebagai aktris pada tahun 2023. Pada tahun tersebut ia membintangi film Virgo and the Sparklings dan memerankan tokoh bernama Ussy.
ADVERTISEMENT
Akrab disapa Satine, ia adalah anak kedua dari pasangan Abimana Aryasatya dan Inong Ayu. Satine jadi satu-satunya anak perempuan dalam keluarga dan memiliki kakak bernama Belva Ugraha, serta dua adik bernama Bima Bijak dan Arsanadi Arka.
Satine sudah mengenal dunia musik sejak usia dini, yakni pada umurnya yang baru menginjak 4 tahun. Hal ini dikarenakan peran kedua orang tuanya yang kerap memutar lagu dari penyanyi The Doors dan The Beatles.
Satine pun mulai gemar bernyanyi sejak SD dan mulai menekuni dunia tarik suara saat berusia 17 tahun. Sejak saat itu, ia pun mendalami untuk menjadi seorang penyanyi, hingga berfokus untuk berkarier di bidang tersebut.
Selain menjadi penyanyi dan aktris, Satine juga memiliki bakat untuk menciptakan lagu. Ia kerap menulis lagu dan menjadikan karyanya tersebut sebagai lagu yang dinyanyikannya. Bahkan, seluruh lagu yang telah ia rilis merupakan hasil karyanya sebagai penulis lagu.
ADVERTISEMENT
Biodata Satine Zaneta
Tidak hanya profil dari Satine Zaneta yang menarik untuk diketahui, biodata dirinya juga banyak dicari untuk lebih mengenal sosok penyanyi sekaligus aktris satu ini. Berikut adalah informasi selengkapnya dari biodata Satine Zaneta.
Satine Zaneta Anak Siapa?
Berbagai informasi seputar kehidupan pribadi Satine Zaneta juga jadi perhatian. Hal ini pun memunculkan pertanyaan, seperti Satine Zaneta anak siapa? Seperti yang telah diketahui, Satine Zaneta merupakan anak dari pasangan Abimana Aryasatya dan Inong Ayu.
Satine jadi anak kedua dari Abimana Aryasatya dan Inong Ayu serta menjadi anak perempuan satu-satunya dalam keluarga tersebut. Pasalnya, sang kakak yang bernama Belva Ugraha dan dua orang adik bernama Bima Bijak dan Arsanadi Arka merupakan laki-laki.
ADVERTISEMENT
Perjalanan Karier Satine Zaneta
Perjalanan karier Satine Zaneta dimulai pada tahun 2020 lalu. Pada era pandemi Covid-19 tersebut, Satine mengunggah video cover lagu di akun Instagramnya, yang akhirnya membuat ia mengcover satu lagu penuh di saluran YouTube miliknya.
Setelah itu, pada tahun 2021 ia mulai resmi melakukan debut sebagai penyanyi dengan merilis single berjudul 'Utuh'. Lagu tersebut ditulis oleh Abimana Aryasatya dan Ario Bayu pada tahun 2008 serta menggandeng Anugrah Swastadi dan Sukma Raya sebagai produser.
Tidak lama berselang, yakni setelah 7 bulan dari lagu Utuh dirilis, Satine kembali merilis single kedua yang berjudul 'Pada Waktunya'. Lagu tersebut rilis pada 1 Desember 2021.
Selain merilis single, pada tahun 2022 Satine merilis mini album pertama miliknya yang berjudul 'Tentang Waktu Bercerita'. Mini album ini terdiri dari 5 trek dengan 1 single yang telah dirilis sebelumnya, yakni 'Pada Waktunya'.
ADVERTISEMENT
Pada tahun 2023, Satine pun mencoba menunjukkan kemampuan aktingnya dengan debut di film Virgo and the Sparklings. Ia berhasil menjadi pemeran dari tokoh Ussy usai mengikuti ajang Virgo Talent Search.
Film tersebut pun menandai debut Satine sebagai aktris di dunia seni peran seperti orang tuanya. Setahun berselang, Satine kembali menunjukkan kemampuan aktingnya melalui film Pengepungan di Bukit Duri pada tahun 2025.
Berdasarkan informasi dari akun Instagram pribadinya di @satinezaneta, pada 2025 ini ia juga membintangi film Penjagal Iblis: Dosa Turunan. Dalam film ini Satine berperan sebagai Ningrum.
Diskografi Satine Zaneta
Debut sebagai penyanyi di industri hiburan Indonesia menjadikan Satine Zaneta telah merilis sejumlah lagu. Berdasarkan informasi dari situs p2k.stekom.ac.id, berikut ini diskografi dari Satine Zaneta selengkapnya.
ADVERTISEMENT
Mini Album
Single
Film Satine Zaneta
Debut sebagai aktris pada tahun 2023, Satine Zaneta telah membintangi beberapa film selama kariernya. Adapun daftar film yang pernah dibintangi oleh Satine antara lain sebagai berikut, sesuai informasi dari situs p2k.stekom.ac.id.
Itulah profil Satine Zaneta, yang jadi pemeran Dotty di film Pengepungan di Bukit Duri. Berbagai informasi seputar Satine Zaneta tersebut dapat membuat para penggemar lebih mengenal sosok aktris muda satu ini. (PRI)