Konten dari Pengguna

Seberapa Pentingkah Perencanaan Keuangan Keluarga?

Puja
Mahasiswa Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Diponegoro
14 Agustus 2024 13:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Puja tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Klaten (31/07/2024) Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro 2024 lakukan edukasi perencanaan keuangan keluarga kepada ibu - ibu rumah tangga di Dukuh Ngaliyan, Desa Bono, Kabupaten Klaten.
ADVERTISEMENT
Mengingat di masa saat ini, perekonomian sulit untuk diprediksi dan biaya hidup yang terus naik maka perlu adanya perencanaan keuangan oleh setiap keluarga. Perencanaan keuangan adalah seni mengelola keuangan yang dilakukan oleh individu atau keluarga untuk mencapai tujuan - tujuan finansial yang efektif, efisien, dan bermanfaat, sehingga keluarga tersebut menjadi keluarga yang sejahtera. Di Desa Bono sendiri tepatnya di Dukuh Ngaliyan literasi keuangan keluarga masih cukup rendah. Mayoritas ibu rumah tangga masih kesulitan dalam menentukan arah finansial keluarganya sehingga resiko mengalami kegagalan finansial masih cukup tinggi.
Meninjau dari permasalahan tersebut, program edukasi perencanaan keuangan keluarga diperlukan untuk mendampingi dan membantu keluarga dalam merencanakan keuangan dengan membuat alokasi pendapatan dan skala prioritas pengeluaran.
ADVERTISEMENT
Program “Perencanaan Keuangan Keluarga” dilaksanakan di rumah salah satu warga di Dukuh Ngaliyan dalam bentuk edukasi perencanaan keuangan dan simulasi evaluasi keuangan keluarga. Untuk meningkatkan kecerdasan finansial diberikan juga modul yang dapat digunakan sebagai panduan yang berguna sebagai pendamping keluarga dalam merencanakan keuangannya.
Leaflet Edukasi Perencanaan Keuangan Keluarga
Edukasi keuangan yang diberikan memuat berbagai materi seperti pengenalan tentang apa itu perencanaan keuangan keluarga, kenapa perencanaan keuangan diperlukan, bagaimana perencanaan keuangan keluarga dibuat, bagaimana cara mengevaluasi keuangan keluarga dan tips membuat anggaran yang ideal. Materi tersebut disampaikan lewat pemaparan secara langsung dan juga menggunakan leaflet yang dapat dibawa dan dibaca kapan oleh peserta.
Foto bersama Ibu - Ibu Rumah Tangga Dukuh Ngaliyan
Selain melakukan edukasi melalui pemaparan materi, mahasiswa juga memberikan dompet organizer untuk ibu rumah tangga terpilih sebagai media pendukung pengelolaan keuangan keluarga.
ADVERTISEMENT
Dengan adanya program edukasi keuangan ini diharapkan mampu meningkatkan kemampuan ibu - ibu rumah tangga Dukuh Ngaliyan dalam mengelola anggaran keluarga. Dengan begitu setiap keluarga mampu membuat perencanaan keuangan untuk meminimalisir berbagai resiko keuangan dalam jangka panjang. Pada akhirnya perencanaan keuangan diperlukan agar kestabilan finansial keluarga dapat tercapai.