Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Antusias FJKT48 terhadap Theater JKT48
7 Juni 2022 14:48 WIB
Tulisan dari Putri Bunga Dahlianty tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sebuah tempat di Jakarta Selatan, tepatnya di fX Sudirman lantai 4, yang dibuat menyerupai Theater milik AKB48. Theater tersebut mampu menampung 350 penonton, yang terdiri dari 250 kursi, serta area berdiri untuk 100 orang. Pembukaan teater ini dilakukan pada 8 September 2012 lalu.
ADVERTISEMENT
Seperti halnya berbagai sektor yang terdampak pandemi pada tahun 2020, JKT48 pun ikut menderita, sebagai imbasnya JKT48 harus melakukan perubahan besar-besaran agar tetap bertahan sebagai sebuah grup. Mulai dari pengurangan karyawan yang cukup besar terdiri dari anggota penampil, maupun staff di berbagai sektor.
Banyak sekali perubahan dalam sistem pertunjukan Theater di era pandemi ini. Mulai dari jadwal pertunjukan, sistematis ticketing, harga tiket, sampai kapasitas penonton.
Sebelum pandemi jadwal Theater itu cukup padat, hampir setiap hari mereka mengadakan pertunjukan setlist (daftar 16 lagu yang akan dibawakan). Mereka hanya libur pada hari senin, untuk penonton pun dibuka untuk umum
“Sekarang untuk menonton show secara langsung hanya bisa di apply oleh fans official yaitu fans yang membayar iuran tahunan. Pertunjukannya pun sekarang hanya ada di hari jum’at sampai minggu saja”, ucap Sopyan (27/05/2022)
ADVERTISEMENT
Menjadi fans official, diawal kalian membutuhkan budget Rp.300.ooo , Rp.100.000 untuk pendaftaran dan Rp.200.000 untuk iuran tahunan.
Harga tiket untuk menonton Theater JKT48 kini berubah di era pandemi, untuk yang menonton secara langsung akan dikenakan Rp.200.000/show nya dan untuk fans non official bisa menonton melalui live streaming berbayar yang dikenakan harga Rp.30.ooo.
Tiket Theater mengalami kenaikan harga karena adanya pengurangan penonton, adapula perubahan dalam sistematis ticketing, sebelum pandemi tiket bisa dibeli lewat mini market, website JKT48, sampai on the spot. Sekarang untuk membeli tiket hanya bisa di website JKT48 saja dan sistem nya pun menjadi “first come – first serve”.
“Penjualan tiket biasanya dijual H-2 sebelum show. Misal kalo hari jum’at ada show, hari rabu malem jam 21.00 baru bisa dibeli di website, kalo mau beli itu sampe war (rebutan) tiket, sampai ada yang pakai bantuan teman”, ujar Sopyan (27/05/2022)
ADVERTISEMENT
Adanya pandemi JOT (JKT48 Operation Team) pun menerapkan pengurangan pada kapasitas penonton Theater, yang awalnya Theater bisa menampung 350 penonton, saat ini per 27 Mei 2022 dibatasi hanya 90 penonton saja.
“Buat suasana di dalam tidak ada yang berubah, euphoria para member JKT48 dengan fans tetap sama walaupun ada pembatasan kapasitas penonton”, ucap Sopyan (27/05/2022)
Dengan banyaknya perubahan yang ada. Fans pun tidak terlalu terganggu, banyak fans yang masih antusias untuk menonton walaupun harga tiket yang sudah naik cukup tinggi.
Alasan fans tetap menonton walaupun harga theater sudah naik yaitu :
“Karena sudah fans dari lama, jadi kita mengapresiasi member yang sudah berlatih keras”, ucap Damara (29/05/2022)
“JKT48 sudah jadi rumah kedua kita, dari member dan teman sesama fans nya jadi kita ga pungkiri untuk harga yang ada”, ucap Cyntia (29/05/2022)
ADVERTISEMENT