Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Perkembangan Teknologi Informasi di Indonesia
27 Mei 2022 18:12 WIB
Tulisan dari Siti Umi Lathifah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Seiring bertambahnya zaman pada saat ini, teknologi informasi akan terus berkembang karena, perkembangan teknologi informasi merupakan bagian penting yang sangat kita butuhkan. Ditambah lagi di masa pandemi sekarang ini, pasti lebih banyak orang menggunakan teknologi untuk meringankan pekerjaan sehari-hari mereka, mulai dari mahasiswa yang mengerjakan tugas sampai para pekerja yang mengerjakan tugas mereka melalui teknologi internet di rumah.
ADVERTISEMENT
Dan tanpa kita sadar, kita sudah memasuki era digital modern yang menjadikan teknologi komunikasi informasi memberikan keuntungan yang tidak pernah disangka sebelumnya. Tetapi, di samping itu juga terdapat dampak negatif yang merugikan diri sendiri maupun orang lain.
Perkembangan teknologi Informasi dan Komunikasi berpengaruh signifikan pada kaum milenial, terlebih lagi pada para mahasiswa. Dengan teknologi, di manapun kita berada, kita dapat mengetahui informasi apapun dan di manapun hanya menggunakan teknologi informasi yang dapat mengetahui segala informasi yang ada.
Adanya smartphone dan internet, membuat cara komunikasi juga semakin meningkat. Sehingga muncullah media sosial yang merupakan media online internet yang bisa menuangkan ide, mengekspresikan diri, dan menggunakannya sesuai dengan kebutuhan.
Perkembangan teknologi yang terjadi pada masa kini, akan sulit dibanyangkan apa yang akan terjadi di masa mendatang. Di masa mandatang komunikasi jarak jauh akan dilakukan menggunakan hologram sehingga kita nampak nyata namun tidak bisa disentuh secara langsung. Pekerjaan-pekerjaan manusia akan dikerjakan oleh robot yang bekerja secara otomatis yang sudah di setting menggunakan teknologi. Komputer di masa mendatang akan bisa memahami dan dapat merespon tindakan manusia. Yang lebih canggih komputer akan bisa memiliki perasaan layaknya orang pada normalnya. Jika semua itu terjadi maka, jumlah pengangguran yang ada akan semakin bertambah. Dikarenakan peran manusia akan digantikan oleh robot canggih, sehingga perusahaan besar pasti akan lebih memilih robot untuk dipekerjakan karena lebih maksimal dalam pekerjaan.
ADVERTISEMENT
Dampak Perkembangan Teknologi
Perkembangan teknologi yang semakin pesat pastinya akan merubah gaya hidup, seperti yang telah dibahas sebelumnya, kemajuan teknologi mempermudah hidup secara umum. Dilihat dari sisi positifnya, pengguna atau banyak orang sudah bisa menjadi pengguna aktif teknologi informasi komunikasi. Sedangkan bila dilihat dari sisi negatifnya, kemajuan teknologi ini membuat orang menjadi malas untuk melakukan komunikasi secara langsung dan lebih memilih untuk berkomunikasi secara online atau daring.
Dampak positif perkembangan teknologi informasi dan komunikasi lainnya diantaranya, yang pertama yaitu, mempermudah dan mempersingkat proses pertukaran informasi. Yang kedua, meningkatkan efisiensi dan efektifitas pekerjaan. Yang ketiga, mempermudah komunikasi, walaupun jarak jauh. Sedangkan dampak negatif perkembangan teknologi informasi dan komunikasi diantara lain, membuat kecanduan akan teknologi. Yang kedua, sosialisasi antar manusia menjadi berkurang, karena terlalu fokus terhadap teknologi. Dan yang terakhir yaitu, jumlah pengangguran semakin bertambah banyak.
ADVERTISEMENT
Perkembangan Hingga Saat ini.
Pada masa sebelumnya , ada banyak sekali sejarah informasi yang dapat kita rujuk. Secara umum, pesatnya perkembangan teknologi informasi dimulai pada tahun 1994 khususnya di Indonesia, yang diikuti dengan perkembangan teknologi lainnya.
Salah satu hal yang mempengaruhi perkembangan teknologi adalah ketersediaan infrastruktur. Di indonesia sendiri, perkembangan teknologi informasi masih terus berjalan, namun tidak dapat disamakan dengan yang sudah maju akan teknologi informasinya seperti Jepang , Inggris, Amerika, dikarenakan perbedaan infrastruktur, wilayah, dan lainnya.
Teknologi informasi di Indonesia berkembang secara bertahap sejak 1970-an. Pada perkembangannya dibentuklah Departemen Komunikasi dan Informasi (Depkominfo),yang berfungsi untuk membantu perkembangan teknologi informasi di Indonesia menjadi lebih terstruktur. Surat kabar, radio, dan lain sebagainya, yang merupakan teknologi informasi pada zamannya sudah semakin berkembang menjadi media yang lebih canggih lagi.
ADVERTISEMENT
Berikut perkembangan teknologi informasi dan komunikasi pada zaman dahulu hingga saat ini : yang pertama ada, perkembangan televisi, pada awalnya hanya ada satu stasiun televisi milik pemerintah yaitu, TVRI. Dan sekarang, seiring perkembangan jaman saluran televisi sudah semakin banyak, baik itu milik pemerintah maupun swasta. Bahkan saat ini sudah berkembang lebih canggih lagi menjadi televisi digital, sehingga lebih banyak lagi fiturnya dari pada televisi biasanya. Yang kedua, peluncuran berbagai satelit, pada tahun 1975-1976, Indonesia berhasil meluncurkan satelit pertamanya yaitu PALAPA yang diluncurkan oleh Sistem Komunikasi Satelit Domestik (SKSD). Yang ketiga yaitu, perkembangan komputer pada jaringan menurut catatan “Fakultas Ilmu Komputer UI”, teknologi komputer mulai diperkenalkan di Indonesia pada tahun 1970-an. Perguruan tinggi pertama yang menjadi tempat pengenalan komputer di indonesia adalah Universitas Indonesia.
ADVERTISEMENT
Demikianlah beberapa perkembangan teknologi informasi yang ada saat ini, yang dapat memudahkan mendapatkan informasi terkini. Berbeda dengan pada jaman dahulu yang kesulitan akan mendapatkan informasi. Seiring bertambahnya jaman maka, segala teknologi juga akan semakin berkembang.
Siti Umi Lathifah, mahasiswa Teknik Industri ITTP