Konten dari Pengguna

10 Contoh Kalimat Keterangan Alat dalam Bahasa Indonesia

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
7 September 2023 13:56 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Contoh Kalimat Keterangan Alat. Sumber: Unsplash/Thought Catalog
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Contoh Kalimat Keterangan Alat. Sumber: Unsplash/Thought Catalog
ADVERTISEMENT
Kalimat adalah salah satu unsur dalam bahasa. Kalimat disusun dengan beberapa bagian seperti subjek, predikat, objek, dan keterangan. Keterangan dalam kalimat dikelompokkan menjadi beberapa bagian, misalnya keterangan alat. Apa contoh kalimat keterangan alat?
ADVERTISEMENT
Agar bisa memahami kalimat keterangan alat dengan baik, diperlukan beberapa contoh kalimat. Selain itu, pelajari juga apa yang dimaksud dengan kalimat keterangan alat.

Pengertian Kalimat Keterangan Alat

Ilustrasi Contoh Kalimat Keterangan Alat. Sumber: Unsplash/Angelina Litvin
Bahasa Indonesia digunakan dalam keseharian baik dalam bentuk tertulis maupun lisan. Dalam menggunakan bahasa, sudah pasti penuturnya juga menggunakan kalimat. Kalimat terdiri dari beberapa kata yang disusun hingga maksudnya bisa dipahami oleh orang lain.
Apa itu kalimat? Dikutip dari Linguistik Umum, Eriyanti, dkk (2020:51), pengertian kalimat adalah unsur terbesar dalam sintaksis. Kalimat menjadi unsur terbesar karena terdiri dari semua bagian yakni subjek, predikat, objek, dan bisa ditambah dengan keterangan dan pelengkap.
Unsur utama yang harus ada dalam kalimat adalah subjek, predikat, dan objek. Meskipun keterangan dalam kalimat sifatnya tidak wajib, bagian ini juga sangat penting untuk dipahami. Lantas, apa yang dimaksud dengan keterangan kalimat?
ADVERTISEMENT
Sidu dalam Sintaksis Bahasa Indonesia (2016:91) menjelaskan bahwa keterangan dalam kalimat merupakan salah satu fungsi sintaksis yang karakteristiknya bisa dihilangkan tanpa memengaruhi keutuhan makna suatu kalimat. Berdasarkan semantiknya, keterangan dalam kalimat dibagi menjadi beberapa jenis, salah satunya adalah keterangan alat.
Keterangan alat bisa dikenali dari alat yang digunakan dalam kalimat. Selain itu, keterangan alat juga bisa diketahui dari penanda bahasa, misalnya adalah kata “dengan”.

Contoh Kalimat Keterangan Alat

Ilustrasi Contoh Kalimat Keterangan Alat. Sumber: Unsplash/Lilartsy
Setelah memahami pengertian kalimat dan kalimat keterangan alat, contoh kalimatnya perlu dipelajari. Berikut adalah beberapa contoh kalimat keterangan alat.
ADVERTISEMENT
Pembahasan tentang apa yang dimaksud dengan kalimat dan kalimat keterangan alat lengkap dengan contoh kalimat keterangan alat tersebut bisa dipelajari. Semoga bisa menambah pengetahuan dalam bahasa Indonesia. (KRIS)