Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
10 Contoh Tanggung Jawab sebagai Warga Negara dalam Kehidupan Sehari-hari
4 Februari 2024 16:40 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ada banyak sekali contoh pelaksanaan tanggung jawab sebagai warga negara dalam kehidupan sehari-hari. Warga negara mempunyai tanggung jawab karena adanya kewajiban serta hak yang mendasari struktur politik dan sosial dari suatu negara.
ADVERTISEMENT
Dengan memahami dan menjalankan tanggung jawab sebagai warga negara, maka seseorang mampu menciptakan persatuan dan kesatuan. Selain itu, ia dapat juga berkontribusi dalam menjaga tatanan sosial suatu bangsa.
Contoh Pelaksanaan Tanggung Jawab sebagai Warga Negara dalam Kehidupan Sehari-hari
Mengutip dari buku Tanggung Jawab Dan Profesionalisme Guru Pendidikan Jasmani dan Olahraga, Aang Solahudin Anwar, dkk. (hal 11), tanggung jawab adalah kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatan yang disengaja maupun yang tidak disengaja.
Biasanya, tanggung jawab terbentuk seiring dengan pertumbuhan dan perkembangan individu. Dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, setiap warga negara harus melaksanakan dan mempertanggung jawabkan hak serta kewajibannya sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Pengembangan tanggung jawab warga negara tidak hanya akan mengurangi perbuatan melanggar hukum, tetapi juga akan menumbuhkembangkan demokrasi dan kepentingan sosial yang lain. Berikut ini contoh pelaksanaan tanggung jawab sebagai warga negara dalam kehidupan sehari-hari.
ADVERTISEMENT
1. Memahami serta Mengamalkan Nilai-nilai Pancasila
Pancasila adalah rumusan nilai-nilai yang berakar dalam penghayatan masyarakat Indonesia. Nilai-nilai yang terkandung dalam pancasila harus dipahami dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.
2. Mempertahankan Kemerdekaan dan Kedaulatan Negara
Salah satu tanggung jawab warga negara adalah mempertahankan kedaulatan negara dan melindungi keamanan nasional. Sebagai warga negara yang baik, maka diharapkan mengikuti hukum dan peraturan yang ditetapkan oleh pemerintah untuk menjaga keamanan negara dan melindungi dari ancaman eksternal maupun internal.
3. Memelihara Nilai-nilai Positif
Dalam kehidupan bermasyarakat, warga negara harus selalu menerapkan nilai-nilai positif, seperti gotong-royong dan hidup rukun.
4. Menjalankan Tugas dan Kewajiban sebagai Warga Negara
Dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, warga negara memiliki hak dan kewajiban. Di Indonesia sendiri, kedua hal tersebut telah diatur dalam Undang-Undang Dasar 1945 dan berbagai peraturan lain.
Adapun hak warga negara yang tercantum dalam UUD 1945 mencakup berbagai hak asasi manusia, seperti kebebasan beragama sampai status kewarganegaraan. Sedangkan kewajiban warga negara, yaitu mematuhi peraturan yang ada, menghormati HAM, dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT
5. Menjaga Keselamatan Bangsa
Warga negara bisa ikut berpartisipasi untuk membantu pemerintah dalam mempertahankan kedaulatan negara, keselamatan warga negara, serta menjaga pertahanan nasional.
Hal ini bisa dilakukan dengan cara ikut serta mengamankan lingkungan sekitar, membantu korban bencana di dalam negeri, dan mengikuti kegiatan ekstrakurikuler, seperti Paskibra, PMR, dan Pramuka.
6. Menjaga Kebersihan dan Kesehatan Lingkungan
Warga negara harus selalu menjaga kebersihan lingkungan agar tidak menimbulkan beberapa penyakit yang membahayakan kesehatan masyarakat. Adapun kegiatan dalam menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan, seperti kerja bakti.
7. Cerdas dan Cermat dalam Bertindak
Setiap warga negara harus bijak dalam mengambil keputusan. Mereka harus mengutamakan kepentingan umum daripada kepentingan diri sendiri.
8. Menciptakan Kerukunan Umat Beragama
Indonesia merupakan negara yang memiliki keberagaman agama. Maka dari itu, sebagai warga negara yang baik harus saling menghormati setiap perbedaan yang ada. Tujuannya agar tercipta kerukunan antar umat beragama.
ADVERTISEMENT
9. Belajar yang Giat untuk Mewujudkan Cita-cita Bangsa
Para pelajar sebaiknya giat belajar. Hal ini bertujuan untuk membantu negara dalam mewujudkan cita-cita bangsa, yaitu memiliki bangsa yang cerdas.
10. Mengembangkan IPTEK yang Dilandasi Imam dan Takwa
Perkembangan IPTEK membawa manfaat yang luar biasa bagi kemajuan peradaban umat manusia. Jika perkembangan ini tidak dilandasi iman dan takwa, maka dapat memengaruhi perkembangan moral.
Itulah dia penjelasan mengenai contoh tanggung jawab sebagai warga negara dalam kehidupan sehari-hari. Jika tidak menjalankan tanggung jawab dengan cara semestinya, tidak akan menciptakan kehidupan yang aman dan nyaman. (NTA)