Konten dari Pengguna

10 Soal PAT Bahasa Indonesia Kelas 6 Semester 2

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
18 April 2025 16:50 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi soal pat bahasa indonesia kelas 6 semester 2. Sumber: www.pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi soal pat bahasa indonesia kelas 6 semester 2. Sumber: www.pexels.com
ADVERTISEMENT
Di setiap akhir semester genap, siswa kelas 6 akan menghadapi Penilaian Akhir Tahun (PAT) sebagai bagian dari evaluasi pembelajaran. Untuk membantu persiapan menghadapi ujian, diperlukan soal PAT bahasa Indonesia kelas 6 semester 2 lengkap dengan pilihan jawaban yang bisa digunakan sebagai latihan.
ADVERTISEMENT
Menurut buku Panduan Berbahasa Indonesia dengan Baik dan Benar, Dr. S. Effendi (2012:74), bahasa Indonesia merupakan bahasa persatuan, diharapkan warga negara Indonesia setia menggunakannya. Termasuk sadar bahwa bahasa Indonesia mempunyai kaidah yang perlu dipatuhi dalam berbahasa.

Soal PAT Bahasa Indonesia Kelas 6 Semester 2 untuk Pemahaman Bahasa Indonesia yang Benar

Ilustrasi soal pat bahasa indonesia kelas 6 semester 2. Sumber: www.pexels.com
Menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar sesuai ejaan, struktur kalimat, serta pilihan kata yang tepat tentunya penting diajarkan pada siswa sejak sekolah dasar.
Dalam pelajaran bahasa Indonesia kelas 6 semester 2, siswa diajak memahami pentingnya tata bahasa, membaca dan menulis teks dengan struktur yang benar, serta mampu menyampaikan gagasan secara runtut.
Di setiap akhir semester siswa diberikan ujian untuk mengukur tingkat kemampuan terhadap pelajaran bahasa Indonesia. Untuk itu, soal PAT bahasa Indonesia kelas 6 semester 2 berikut ini dapat dimanfaatkan untuk bahan latihan siswa untuk menghadapi ujian akhir semester.
ADVERTISEMENT
1. Pidato termasuk dalam jenis komunikasi yang berlangsung secara ...
A. Empat arah
B. Tiga arah
C. Dua arah
D. Satu arah
Jawaban: D
2. Pidato yang disampaikan untuk memberikan wejangan atau arahan disebut ...
A. Musyawarah
B. Ceramah
C. Kuliah
D. Orasi
Jawaban: B
3. Di bawah ini yang tidak termasuk dalam teknik penyampaian pidato yang baik adalah ...
A. Pemakaian kata-kata yang berlebihan
B. Menyisipkan contoh serta ilustrasi
C. Menyampaikan program yang terstruktur
D. Menggunakan bahasa yang mudah dimengerti
Jawaban: A
4. Hal berikut ini bukan bagian dari persiapan sebelum menyampaikan pidato, yaitu ...
A. Menghormati adanya perbedaan pendapat
B. Menentukan topik yang sesuai
C. Menyusun kerangka pidato
ADVERTISEMENT
D. Mengumpulkan informasi atau materi
Jawaban: A
5. Pada dasarnya, orang yang berpidato sedang melakukan kegiatan ...
A. Berbicara dari atas podium
B. Berbicara secara langsung kepada orang lain
C. Membahas isu-isu sosial
D. Menggunakan keterampilan berbahasa secara lisan
Jawaban: D
6. Berikut ini yang tidak termasuk elemen pendukung dalam berpidato adalah ...
A. Mimik wajah
B. Sapaan
C. Volume suara
D. Nada bicara (intonasi)
Jawaban: B
7. Perhatikan urutan unsur utama dalam naskah pidato berikut ini:
(1) Salam penutup
(2) Isi pidato
(3) Pembuka
(4) Penutup
(5) Salam pembuka
Urutan yang tepat dalam penyusunan naskah pidato adalah ...
A. (3) - (5) - (2) - (1) - (4)
B. (5) - (3) - (2) - (4) - (1)
ADVERTISEMENT
C. (3) - (5) - (2) - (4) - (1)
D. (5) - (3) - (2) - (1) - (4)
Jawaban: B
8. Berikut ini adalah hal yang tidak termasuk dalam tahap persiapan pidato ...
A. Mengenali latar belakang audiens secara umum
B. Menyusun materi dan perlengkapan pidato
C. Menghitung dana yang dibutuhkan
D. Memahami jenis dan topik pidato
Jawaban: C
9. Kalimat yang paling tepat untuk melengkapi pidato berikut ini:
"Saya ucapkan terima kasih atas kehadiran teman-teman menghadiri kegiatan pameran buku."
adalah ...
A. Marilah kita panjatkan puji syukur kepada Tuhan atas kesehatan yang diberikan.
B. Pameran buku ini diselenggarakan setiap tahun sebagai bentuk motivasi bagi para siswa.
C. Demikian sambutan dari saya sebagai Ketua Panitia, semoga acara ini membawa manfaat.
ADVERTISEMENT
D. Akhir kata, panitia mengucapkan selamat menikmati acara pameran buku ini.
Jawaban: B
10. Bacalah kutipan pidato berikut:
"Marilah panjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, atas semua limpahan Rahmat dan karunia-Nya, sehingga kita semua dapat berkumpul di ruangan ini dan di hari yang sangat bahagia ini dalam acara perpisahan siswa-siswi kelas 6."
Bagian pidato tersebut termasuk dalam struktur ...
A. Pembukaan
B. Penutupan
C. Isi
D. Akhir
Jawaban: A
Diharapkan soal PAT Bahasa Indonesia kelas 6 semester 2 di atas dapat dijadikan bahan latihan. Semoga soal-soal ini membantu meningkatkan pemahaman materi dan mempersiapkan siswa dengan lebih percaya diri menghadapi ujian. Selamat belajar dan semoga sukses! (VAN)
ADVERTISEMENT