Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
11 Perlengkapan Permainan Softball beserta Kegunaannya
30 Oktober 2023 9:32 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Setiap olahraga memerlukan perlengkapan, termasuk perlengkapan permainan softball. Olahraga softball adalah permainan beregu dengan bola kecil yang terdiri dari berlari, melempar, dan memukul bola.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Softball dan Baseball, Anggi Setia dkk (2019: 1), Softball adalah permainan beregu yang pertama kali lahir di Amerika Serikat. Permainan ini pertama kali diciptakan oleh George Hancock.
Perlengkapan Permainan Softball
Ada banyak perlengkapan permainan softball. Mulai dari bola, tongkat pemukul, sepatu, hingga seragam . Semuanya memiliki fungsi dan penggunaan yang berbeda-beda.
Namun, sama-sama digunakan untuk menunjang permainan softball. Berikut perlengkapan permainan softball yang perlu diketahui para pemain.
1. Bola Softball
Benda yang wajib ada dalam permainan softball adalah bola. Bola softball berukuran lebih besar daripada bola baseball. Bola softball memiliki keliling 27,9-30,5 cm dan beratnya sekitar 178,9-198,4 gram.
Bola softball terbuat dari kulit sintetis dan berwarna kuning atau putih.Ciri khas bola ini yaitu terdapat jahitan yang terlihat jelas di sekelilingnya.
ADVERTISEMENT
2. Tongkat Pemukul atau Bat
Perlengkapan yang tidak kalah penting adalah tongkat pemukul atau disebut bat. Tongkat pemukul digunakan untuk memukul bola yang dilempar oleh pelempar atau pitcher. Biasanya tongkat ini memiliki panjang 86,5 cm dan terbuat dari kayu, besi, atau aluminium.
3. Pelindung Tangan atau Glove
Pelindung tangan atau glove pada permainan softball lebih besar dan tebal. Glove digunakan untuk pemain pertahanan, posisi catcher, dan first baseman agar lebih mudah dalam menangkap bola.
Glove juga berguna untuk melindungi tangan dari rasa sakit dan risiko cedera saat menangkap lemparan yang kencang dan keras. Pelindung tangan ini biasanya dibuat dari bahan kulit yang tebal dengan ukuran 38 x 38 cm dan berat 283 gram.
4. Helm atau Light Guard
Untuk menghindari risiko lembaran bola ke kepala, pemain yang berposisi sebagai batting dan catcher wajib menggunakan helm khusus yang disebut light guard. Helm tersebut biasanya juga dilengkapi dengan pelindung wajah agar lebih aman.
ADVERTISEMENT
5. Pelindung Badan atau Body Protector
Agar terhindar dari lemparan bola yang mengenai bagian dada atau perut, seorang catcher harus menggunakan body protector. Selain itu, pelindung badan ini juga digunakan oleh wasit.
6. Pelindung Kaki atau Leg Protector
Pelindung kaki ini berbentuk dekker pada sepak bola, tapi versi yang lebih besar. Pelindung kaki ini melindungi seluruh bagian kaki mulai dari ujung jari sampai tempurung lutut. Tujuannya agar menghindari risiko cedera atau sakit pada kaki jika catcher terkena bola liar.
7. Sepatu Pool atau Cleats
Sepatu pool atau cleats biasanya dibuat dari kulit halus atau kanvas. Bagian sol sepatu cenderung rata dan dibuat dari bahan karet. Namun, ada juga sepatu dengan sol logam atau plat yang terletak di bagian tumit.
Hal itu masih diperbolehkan asalkan paku atau pul yang menonjol tidak lebih dari 2 cm. Jenis sepatu yang tidak diizinkan adalah sepatu dengan metal spike di sekelilingnya, karena bisa membahayakan pemain lainnya.
ADVERTISEMENT
8. Seragam
Setiap tim dalam permainan softball harus menggunakan celana panjang dan kaos yang terdapat nomor dada dan nomor pinggung. Sedangkan wasit biasanya menggunakan seragam berwarna biru muda dan celana biru tua.
9. Masker
Masker softball biasanya terbuat dari besi yang dilapisi busa agar nyaman saat dipakai. Penggunaan masker untuk melindungi wajah dari risiko lemparan bola yang bisa mengenai wajah.
10. Topi
Penggunaan topi dalam permainan softball bukanlah untuk fashion atau bergaya. Topi pada softball digunakan untuk meningkatkan fokus pemain dalam mengawasi bola, karena topi bisa melindungi wajah dari terik cahaya matahari yang bisa menyilaukan mata.
11. Aksesori bat
Aksesori bat merupakan perlengkapan tidak wajib dalam permainan softball. Biasanya aksesori terdapat pada bagian grip atau pegangan tongkat. Tujuannya agar menjadi pembeda antarpemain dan menjadi kenyamanan tersendiri bagi pemain tersebut.
ADVERTISEMENT
Itulah perlengkapan permainan softball yang perlu diketahui para pemain. Semoga informasi tersebut dapat menambah wawsan para pemain dalam bidang olahraga ini. (Msr)