Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.99.1
3 Ramadhan 1446 HSenin, 03 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
13 Contoh Soal UTS IPS Kelas 5 Semester 2 Kurikulum Merdeka dan Jawabannya
1 Maret 2025 17:16 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dalam Kurikulum Merdeka mata pelajaran IPS dikemas menjadi satu dengan mata pelajaran IPA yang disebut dengan IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial). Mata pelajaran tersebut menjadi mata pelajaran wajib yang harus bisa anak kuasai.
Kumpulan Soal UTS IPS Kelas 5 Semester 2 Kurikulum Merdeka
Dikutip dalam buku Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial untuk SD Kelas V oleh Amalia Fitri Ghaniem (2021) terdapat tiga bab materi IPS yang harus dipelajari selama di semester 2 yaitu berkenalan dengan Bumi, Indonesia kaya raya, dan daerahku kebanggaanku.
Dengan begitu contoh soal UTS IPS kelas 5 semester 2 Kurikulum Merdeka yang telah disesuaikan dengan materi di atas bisa digunakan orang tua untuk mempersiapkan anak dalam menghadapi ujian tengah semester. Adapun contoh soalnya sebagai berikut.
ADVERTISEMENT
1. Pilihan Ganda
1. Bentuk permukaan Bumi pada kenyataannya tidaklah rata. Ada daerah yang lebih tinggi maupun lebih rendah dibandingkan daerah lainnya. Perbedaan tinggi rendahnya permukaan Bumi disebut ....
A. Relief
B. Oval
C. Rata
D. Lempengan
Jawaban: A
2. Salah satu contoh bagian permukaan Bumi yang berada sekitar 700 meter di atas permukaan laut dan memiliki permukaan yang rata yaitu ....
A. Gunung Rinjani
B. Bukit Asah
C. Dataran rendah Pantura
D. Dataran tinggi Dieng
Jawaban: D
3. Salah satu penyebab terjadi perubahan permukaan Bumi yang sifatnya semipermanen yaitu ....
A. Cuaca
B. Angin
C. Letusan gunung api
D. Sinar Matahari
Jawaban: C
4. Air hujan yang jatuh bumi meresap ke dalam tanah. Proses tersebut dinamakan ....
ADVERTISEMENT
A evaporasi
B infiltrasi
C transpirasi
D kondensasi
Jawaban: B
5. Tradisi daerah adalah warisan budaya yang .…
A. Hanya dimiliki oleh satu kelompok masyarakat
B. Tidak perlu dilestarikan
C. Tidak memiliki nilai sejarah
D. Dilestarikan dan dijaga keberlangsungannya
Jawaban: D
6. Salah satu contoh tradisi daerah di Indonesia adalah .…
A. Membuang sampah sembarangan
B. Tidak peduli terhadap lingkungan sekitar
C. Upacara adat dalam perayaan tahun baru
D. Tidak menjaga kebersihan lingkungan
Jawaban: C
7. Cara yang dapat dilakukan untuk melestarikan tradisi daerah salah satunya yaitu ….
A. Melupakan tradisi daerah
B. Mempromosikan tradisi daerah kepada generasi muda
C. Tidak mengajarkan tradisi daerah kepada generasi muda
D. Mengabaikan tradisi daerah
ADVERTISEMENT
Jawaban: B
8. Manfaat dari melestarikan tradisi daerah adalah ....
A. Tidak ada manfaatnya
B. Membangun rasa persatuan dan kesatuan bangsa
C. Tidak ada hubungannya dengan identitas bangsa
D. Tidak perlu dijaga keberlangsungannya
Jawaban: B
2. Essay
1. Bagian dari permukaan Bumi yang digenangi air mengalir disebut ....
Jawaban: Sungai
2. Air yang ada di Bumi mengalami peredaran (siklus). Peristiwa tersebut menyebabkan jumlah air di Bumi menjadi ....
Jawaban: Tetap
3. Urutan lapisan atmosfer dari yang paling dekat dengan bumi yaitu ....
Jawaban: Troposfer, stratosfer, mesosfer, termosfer, dan eksosfer.
4. Cara siswa sebagai generasi muda yang bisa dilakukan untuk ikut melestarikan tradisi daerah yaitu ….
Jawaban: Dengan mempelajari, mengapresiasi, dan mempraktikkan tradisi daerah.
ADVERTISEMENT
5. Contoh kebudayaan daerah di Indonesia yaitu ....
Jawaban: Tari Pendet dari Bali, tari Saman dari Aceh, dan Batik dari Jawa.
UTS menjadi ujian yang penting untuk diperhatikan orang tua. Oleh karena itu, memberikan anak contoh soal UTS IPS kelas 5 semester 2 Kurikulum Merdeka bisa orang tua lakukan guna meningkatkan kemampuan anak dalam menghadapi ujian tersebut. (MRZ)